Editan Foto Jokowi Ikut Squid Game Viral, Netizen Bikin Sindiran Begini

Dalam editan foto yang diunggah, terlihat sosok Jokowi yang mengenakan seragam berwarna hijau.

Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 29 September 2021 | 20:42 WIB
Editan foto Jokowi ikut Squid Game. (twitter/PolJokesID)

Editan foto Jokowi ikut Squid Game. (twitter/PolJokesID)

Hitekno.com - Suksesnya series Netflix, Squid Game masih menjadi topik hangat di media sosial. Terbaru, sebuah editan foto Jokowi saat ikut Squid Game sukses menjadi viral di Twitter dan menimbulkan berbagai komentar dari netizen.

Editan foto Jokowi saat ikut Squid Game ini diunggah oleh akun @PolJokesID dan menjadi viral di Twitter pada Rabu (29/9/2021) lalu dan langsung mencuri perhatian netizen.

''Apa yang dia lakukan di sini?'' tulis keterangan dalam editan foto tersebut.

Baca Juga: Bocah Pakai HP Jadul, Cuma Terdiam saat Temannya Main Game di Smartphone

Dalam editan foto yang diunggah, terlihat sosok Jokowi yang mengenakan seragam berwarna hijau yang serupa dengan seragam peserta Squid Game dalam series Netflix tersebut.

Tidak diketahui dengan pasti mengenai asal mula editan foto Jokowi yang ikut Squid Game ini. Namun, usai unggahan ini menjadi viral di Twitter, berbagai komentar lalu ditinggalkan oleh netizen yang memberikan berbagai sindirannya.

Editan foto Jokowi ikut Squid Game. (twitter/PolJokesID)
Editan foto Jokowi ikut Squid Game. (twitter/PolJokesID)

''Hadiahnya buat bayar hutang negara?'' balas netizen.

Baca Juga: Kurir Taruh Paket di Tempat Seperti Ini, Curhatan Pembeli Bikin Ngakak

''Beliau nomor peserta berapa ya?'' komentar akun lainnya.

''Wkwkwk bakal ada suara sekuteng bawa HT nanti malam, siaga min wkwkwk'' ungkap netizen lainnya membalas.

''Bapak ini main, yang mati malah panitianya'' tulis akun lainnya.

Baca Juga: Begini Nyinyiran Elon Musk Soal Gugatan Blue Origin

Squid Game berkisah mengenai 456 peserta dari berbagai masalah hidup yang lalu tertarik untuk mengikuti beberapa game sadis. Hadiah fantastis dari game ini membuat banyak yang tertarik untuk mengikutinya.

Sejak diunggah oleh akun @PolJokesID, cuitan mengenai editan foto Jokowi ikut Squid Game ini lalu telah mendapat ratusan retweets dan balasan dari netizen ussi menjadi viral di Twitter beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Cheat GTA V PC Lengkap Bahasa Indonesia

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB