Hitekno.com - Inilah cara membuat animasi di Power Point yang akan membantu kamu membuat materi presentasi bisnis, pendidikan dan lainnya. Power Point adalah sebuah program komputer untuk presentasi yang dikembangkan oleh Microsoft selain Microsoft Word, Excel, Access dan beberapa program lainnya.
Microsoft Power Point dilengkapi berbagai fitur yang mudah digunakan dan menyediakan berbagai pilihan. Salah satu fitur yang sering digunakan dalam Power point adalah fitur animation atau animasi. Fitur ini berfungsi untuk menambahkan animasi pada suatu objek tertentu pada suatu slide.
Animasi adalah efek visual untuk objek-objek di dalam presentasi Power Point kamu. Animasi digunakan untuk menghadirkan objek-objek seperti teks, gambar, atau diagram di slide presentasi kamu.
Baca Juga: Situs dan Layanan Template PPT Gratis, Percantik Presentasi Kamu
Animasi yang tersedia di Microsoft Power Point terbagi menjadi 4 kategori yaitu : Entrance, Exit, Emphasis, dan Motion Path. Entrance effect berguna untuk memberikan animasi berupa memunculkan objek dari tidak ada menjadi ada.
Exit Effect berguna untuk menghilangkan suatu objek pada slide presentasi. Emphasis effect berguna untuk menekankan suatu objek sehingga lebih menonjol dari yang lainnya. Motion Path berguna untuk memindahkan objek dari suatu titik ke titik lain. Kamu bisa mengklik animasi untuk melihat contoh animasi yang dihasilkan.
Untuk kamu yang masih belum mengerti cara membuat animasi di Power Point, berikut ini cara membuat animasi di Power Point yang akan membuat presentasi kamu terlihat lebih menarik dan profesional :
Baca Juga: Cara Membuat Presentasi yang Menarik, Mudah dan Cepat
Itulah cara membuat animasi di Power Point yang bisa kamu gunakan dengan mudah sehingga akan sangat membantu kamu dalam pembuatan slide presentasi yang lebih menarik. Sebaiknya kamu menggunakan tampilan animasi yang sederhana ya, agar slide presentasi kamu tidak terlalu mengalihkan perhatian penonton. Selamat mencoba!