Hitekno.com - Ada-ada saja trik marketing yang dilakukan oleh penjual untuk menarik pelanggan membeli dagangannya. Seperti yang viral di media sosial ini, menawarkan tisu toilet dengan harga fantastis.
Apalagi buat mereka yang bisnisnya bergerak di jual beli perangkat elektronik. Kecerdasan dan kekreativitasan memang sangat diperlukan agar barangnya laris manis.
Salah satu trik marketing paling jenius dilakukan pemilik toko yang tidak disebutkan namanya ini.
Baca Juga: Lihat Bentuk Laptop Gaming Meleyot Begini, Netizen: "Bikin Ginjal Nyeri"
Dalam video tersebut, ia mamasang tisu yang dijual dengan sangat mahal. Tisu toilet dengan pita merah itu dijual dengan harga 7999 dolar atau sekitar Rp112 juta.
"Dijual tisu toilet, 7999 dolar," bunyi keterangan dalam foto viral di media sosial.
Eits, tapi kamu jangan salah sangka dulu, itu hanya trik marketing yang dilakukan oleh penjualnya lho. Sebab secara logis, tak ada tisu biasa yang dijual dengan harga segitu mahal, kecuali tisu bekas Lionel Messi.
Baca Juga: Laptop Gaming Redmi Resmi Meluncur, Bawa RAM 16 GB dan RTX 3060
Sejatinya, sang pejual tengah mempromosikan sebuah laptop gaming degan harga Rp112 juta. Sebab di bawah tulisan "dijual tisu toilet" tersebut, ada kata-kata laptop gamingnya.
Jadi, alih-alih menjual laptop dengan bonus tisu toilet, penjual ini memilih menjual tisu toilet dengan bonus laptop.
"Bonus spesial, laptop gaming," tambah pengumuman dalam postingan viral di media sosial tersehut.
Baca Juga: 11 Laptop Gaming di Bawah Rp 20 Juta Kualitas Gahar
Jika kamu menganggap harga tersebut terlalu mahal bahkan untuk sekadal laptop gaming, maka kamu harus mencari informasi laptop gaming mahal produksi ASUS atau MSI.
Sebab dua brand tersebut pernah memproduksi laptop gaming seharga Rp130 jutaan.
Perusahaan ASUS menamai produknya tersebut dengan nama ASUS ROG Mothership yang harga rilisnya saja Rp130 jutaan.
Baca Juga: 4 Laptop Gaming Acer, dari Murah hingga Mahal
Mereka juga punya laptop gaming ratusan juta seri lain dengan nama ASUS Zhepyrus Duo.
Sementara brand MSI, mereka punya produk andalan di kelas Rp100 jutaan bernama MSI AEGIS T15 dan MAG321 CURV.
Memang, laptop gaming kelas ini tidak untuk kaum mendang-meding. Tapi kamu tak perlu khawatir, banyak kok pilihan laptop gaming keren dengan harga yang lebih terjangkau.