Tukang Sayur Angkat Beban Seberat Ini, Netizen Terenyuh Lihat Perjuangannya

"Nggak kebayang pundak si bapak sakitnya gimana," komentar salah satu netizen.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Sabtu, 16 Oktober 2021 | 12:35 WIB
Perjuangan tukang sayur ini bikin netizen terenyuh. (TikTok/ @monikamonikamon51)

Perjuangan tukang sayur ini bikin netizen terenyuh. (TikTok/ @monikamonikamon51)

Hitekno.com - Setiap orang biasanya rela bekerja keras agar kebutuhan keluarga dapat terpenuhi. Seorang tukang sayur yang memikul dagangannya ini justru membuat netizen terenyuh.

Pengguna TikTok dengan akun bernama @monikamonikamon51 membagikan postingan saat ia merekam pria penjual sayur.

Melalui video, kita dapat melihat seorang pria bertopi yang berumur cukup tua. Meski begitu, ia nampak sangat kuat saat memikul beban berat di pundaknya.

Baca Juga: Lihat Orang Nikah Cuma 3 Minggu, Curhatan Cewek Ini Bikin Netizen Prihatin

Netizen dibuat salfok pada tempat sayur yang begitu besar pada kedua sisi bapak tersebut. Salah satu tempat sayur bahkan sama atau mungkin lebih besar jika dibandingkan kerombong tukang sayur yang memakai motor.

Jualan sang bapak itu juga sangat lengkap termasuk bumbu dapur, kerupuk, sayur-sayuran, hingga beberapa bungkus plastik yang menyimpan bahan makanan. Kita mungkin tak asing saat melihat kerombong seperti itu dibawa menggunakan motor.

Perjuangan tukang sayur ini bikin netizen terenyuh. (TikTok/ @monikamonikamon51)
Perjuangan tukang sayur ini bikin netizen terenyuh. (TikTok/ @monikamonikamon51)

Namun sang bapak nampak memikul dua tempat sayur yang begitu besar menggunakan bahunya. Meski dengan tertatih dan bergerak perlahan, bapak tersebut mampu melewati jalan yang agak menanjak.

Baca Juga: Cowok Ini Ditenangkan Ibu Mempelai Wanita, Netizen: Dia Mantan yang Baik

Postingan video mengenai tukang sayur dengan beban berat ini berhasil viral setelah ditonton lebih dari 900 ribu kali dan memperoleh 113 ribu tanda suka. Banyak netizen yang membayangkan bahwa beban tersebut pasti sangat berat jika dipikul berkilo-kilometer.

Perjuangan tukang sayur ini bikin netizen terenyuh. (TikTok/ @monikamonikamon51)
Perjuangan tukang sayur ini bikin netizen terenyuh. (TikTok/ @monikamonikamon51)

Tak sedikit netizen yang berniat membantu meski sejauh ini lokasi dari sang bapak tersebut masih belum diketahui secara pasti. Video viral mengenai perjuangan tukang sayur itu memancing beragam komentar dari netizen.

"Lebih baik pakai gerobak dari kayu yang tinggal didorong. Nggak seberat ngangkat itu (emoticon menangis)," tulis @N*v**2.

Baca Juga: Viral Video Kejutan Kecil untuk Kawan, Netizen: Ikut Mengsedih Online

"Mending open donasi belikan gerobak dorong atau motor. Kasihan itu pasti berat banget," saran @r**t*khujan.

Perjuangan tukang sayur ini bikin netizen terenyuh. (TikTok/ @monikamonikamon51)
Perjuangan tukang sayur ini bikin netizen terenyuh. (TikTok/ @monikamonikamon51)

"Ya Allah, kebayang nggak sih capeknya bapak itu. Semoga sehat selalu pak (emoticon sedih)," balas @p**rib*nt*ng83.

"Jika jalan berkilo-kilometer nggak kebayang pundak si bapak sakitnya gimana," pendapat @T*biR*n**ka.

Baca Juga: Jalan Kaki Berkilo-kilo Meter, Kakek Sepuh Penjual Sayur Ini Bikin Terenyuh

Video viral mengenai tukang sayur yang memikul beban berat tersebut bisa dilihat melalui LINK INI. 

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB