Diperiksa saat Operasi Zebra, Jawaban Sopir Ini Bikin Kaget Polisi

Lihat apa yang dibawa sopir pikap ini bikin polisi kaget.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 19 Oktober 2021 | 15:49 WIB
Sopir pikap pengangkut babi diperiksa polisi. (Instagram)

Sopir pikap pengangkut babi diperiksa polisi. (Instagram)

Hitekno.com - Viral di media sosial, momen Operasi Zebra yang sedang diselenggarakan polisi. Di mana sempat menjaring salah seorang pengemudi mobil pikap.

Menariknya bagaimana interaksi antara pengemudi ini dengan polisi yang sedang bertugas sukses mencuri perhatian netizen.

Sebagai diketahui, setiap tahun Korps Kepolisian Lalu Lintas (Korlantas) Polri menggelar Operasi di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga: Aksi Polisi Banting Mahasiswa Jadi Meme di Twitter, Netizen: Empuk Banget

Operasi Zebra ini bertujuan untuk membuat pengendara sadar akan tertib berlalu lintas.

Sebelum melakukan operasi zebra, biasanya pihak kepolisian mengumumkan di media sosial masing-masing daerah.

Meski begitu, tetap saja masih ada pengendara yang melanggar aturan lalu lintas seperti tidak bawa SIM ataupun STNK.

Baca Juga: Biasanya Ditakuti, Sosok Polisi Ini Justru Jadi Idola Netizen

Seperti halnya yang menimpa sopir pikap satu ini. Dalam sebuah unggahan akun Instagram @funny_itu_lucu dan kemudian di-repost akun @mobilgue, seorang sopir pikap kena razia saat operasi zebra di gelar.

Kala itu, sopir pikap pengangkut babi tersebut diberhentikan seorang polisi yang bertugas. Polisi pun menanyai surat kelengkapan seperti SIM dan STNK kepada sopir.

Sopir pikap pengangkut babi kena tilang polisi (Instagram)
Sopir pikap pengangkut babi diperiksa polisi (Instagram)

"Selamat siang pak, saya mau periksa SIM dan STNK-nya. Ini operasi Zebra nih pak," ujar polisi dalam video viral di media sosial tersebut.

Baca Juga: Wanita Kaget Disetop Polisi saat Nyetir Mobil, Ternyata Ini Penyebabnya

Lalu sang sopir pun menjawab dengan kocak sambil tertawa dengan bahasa daerah. Diduga ia berujar kalau muatannya yang dibawa babi bukan zebra.

Polisi pun ketawa juga mendengar jawaban sang sopir sambil menengok muatan pikap tersebut.

Video viral di media sosial ini pun mendapatkan beragam respons dari netizen di kolom komentar.

Baca Juga: Ramai #PercumaLaporPolisi, Foto Polisi di Warnet Ini Jadi Sindiran Netizen

"Lah iya juga ya operasi zebra katanya, masa pig juga kena," tulis @arysd***.

"Harus nya bisa lolos , karna salah sasaran," timpal @ayunk_a***.

"Zebra dioprasi yg dimuat babi awoawok ada oprasi zebra ..sakitkah koq di oprasi," beber @tandya.s.

Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!

Itulah video viral di media sosial, jawaban sopir pikap saat diperiksa polisi dalam Operasi Zebra. (Suara.com/ Gagah Radhitya Widiaseno).

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB