Tokek Kalahkan Ular Pakai Cara Ini, Netizen: Syukur, Jagoan Gue Menang

Netizen auto deg-degan lihat pertarungan tokek vs ular ini.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Sabtu, 30 Oktober 2021 | 13:31 WIB
Duel tokek vs ular ini menarik perhatian netizen. (TikTok/ @duycopho1995)

Duel tokek vs ular ini menarik perhatian netizen. (TikTok/ @duycopho1995)

Hitekno.com - Ular termasuk salah satu reptil yang ditakuti, terutama apabila hewan tersebut masuk rumah. Video pertarungan tokek vs ular di dinding rumah ini sukses bikin netizen heboh.

Pengguna TikTok dengan akun bernama @duycopho1995 membagikan video tak biasa ketika seekor ular tengah melilit tokek. Masih belum diketahui terkait di mana video direkam, namun pemilik akun itu menjelaskan video dengan keterangan berbahasa Vietnam.

"Pertarungan terbaik untuk bertahan hidup," tulis @duycopho1995. Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton lebih dari 6 juta kali dan memperoleh 217 ribu tanda suka.

Baca Juga: Ditemukan Hewan Zaman Es, Seperti Ini Penampakannya

Kita bisa melihat seekor tokek yang awalnya tak berdaya saat dililit ular berwarna hijau. Tak disangka, seekor tokek lain datang dan mulai menggigit sang ular.

Cukup cepat, tokek berukuran besar nampak menggigit kepala dan bagian leher ular. Keadaan berbalik, tokek yang tadinya terlilit justru menggigit balik tubuh ular.

Duel tokek vs ular ini menarik perhatian netizen. (TikTok/ @duycopho1995)
Duel tokek vs ular ini menarik perhatian netizen. (TikTok/ @duycopho1995)

Sang ular nampak susah payah melawan di mana kita bisa melihat tubuh hewan itu mulai berdarah. Ending video memperlihatkan tubuh ular yang memipih dan berdarah di mana hewan itu hanya terdiam di atas dinding.

Baca Juga: Bongkar Sofa Lawas Belasan Tahun, Syok Ada Hewan Ini Hidup di Dalamnya

Video lain memperlihatkan bahwa salah satu tokek dan ular terhempas bersama di atas kulkas. Seekor kucing oren nampak memandangi kedua hewan yang terjatuh dari atas dinding. Masih belum jelas apakah ular ini akhirnya mati di tangan tokek atau kucing oren yang bakal menyergapnya.

Dikutip dari situs Smithsonian National Zoo, tokek sangat suka memakan invertebrata, termasuk ngengat, belalang, kecoa, rayap, jangkrik, nyamuk, dan laba-laba. Dalam kasus yang jarang, tokek kemungkinan juga dapat memakan tikus kecil hingga ular.

Duel tokek vs ular ini menarik perhatian netizen. (TikTok/ @duycopho1995)
Duel tokek vs ular ini menarik perhatian netizen. (TikTok/ @duycopho1995)

Tokek merupakan pemburu soliter (menyerang sendiri atau sepasang-sepasang), nokturnal, dan cenderung diam menunggu mangsa dibandingkan aktif mencari makan. Video viral mengenai pertarungan tokek vs ular ini memancing beragam komentar dari netizen.

Baca Juga: Bukan Mitos, Tongkat Berbentuk Ular Jadi Bukti Adanya Dukun di Masa Lalu?

"Awalnya gue kasihan sama si tokek. Tapi ujungnya gue jadi kasihan sama ularnya (emoticon menangis)," tulis @k_**a**.

"Gue deg-degan nonton pertarungan ini. Tapi syukur jagoan gue menang, hidup tokek!" balas @c**ma_i**a.

Duel tokek vs ular ini menarik perhatian netizen. (TikTok/ @duycopho1995)
Duel tokek vs ular ini menarik perhatian netizen. (TikTok/ @duycopho1995)

"Ular be like: aku kira by one, ternyata bawa kawan," canda @L**Gi*ls.

Baca Juga: Lihat Penampakan Katak Telan Ular Ini, Netizen: Jiraiya vs Orochimaru

"Wah ularnya aja sampai berdarah gitu kena gigit, gimana kalau itu manusia ya," komentar @Ok**uk**8.

Itulah tadi cara gokil dua tokek dalam mengalahkan seekor ular, bagaimana pendapat kalian? (Video viral pertarungan tokek vs ular bisa dilihat melalui link ini). 

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB