Cara Membuat Spotify Wrapped 2021, Langsung Share ke Sosial Media

Cara membuat Spotify Wrapped 2021 adalah dengan masuk ke aplikasi Spotify di HP.

Amelia Prisilia

Posted: Kamis, 02 Desember 2021 | 11:33 WIB
Spotify Wrapped 2021. (Spotify)

Spotify Wrapped 2021. (Spotify)

Hitekno.com - Menutup tahun 2021 ini, Spotify akhirnya merilis Spotify Wrapped 2021. Mirip tahun sebelumnya, Spotify Wrapped 2021 memberikan informasi mengenai musik dan musisi favorit pengguna selama tahun 2021 ini.

Spotify Wrapped 2021 memberikanmu informasi jelas untuk mengetahui karakter dan selera musik kesukaanmu selama satu tahun terakhir kamu menggunakan Spotify untuk mendengarkan lagu.

Hasil recap musik dan musisi favoritmu dalam Spotify Wrapped 2021 ini dapat kamu bagkan ke media sosial dengan membubuhkan tagar #SpotifyWrapped2021 untuk berbagi bersama pengguna Spotify lainnya ya di seluruh dunia.

Baca Juga: Jelang MPL Season 9, Wannn Kembali Jadi Jungler EVOS?

Berbeda dari tahun sebelumnya, untuk Spotify Wrapped 2021, kamu hanya dapat melihatnya melalui aplikasi Spotify yang ada di perangkat yang kamu gunakan.

Cara membuat Spotify Wrapped 2021 adalah dengan masuk ke aplikasi Spotify di HP. Pada halaman 'Home' kamu akan menemukan banner Spotify Wrapped 2021.

Spotify Wrapped 2021. (Spotify)
Spotify Wrapped 2021. (Spotify)

Cukup mudah dan praktis, kamu hanya perlu memilih banner tersebut dan sejumlah informasi mengenai musik dan musisi favoritmu selama 2021 akan langsung ditampilkan.

Baca Juga: 4 HP Xiaomi Terbaru, dari Termurah hingga Termahal

Setelah masuk ke Spotify Wrapped 2021 ini, pengguna akan otomatis menemukan recap mengenai musisi dan musik favoritmu hingga sejumlah fitur baru dari Spotify. Fitur-fitur baru tersebut antara lain The Movie, Playing Cards, Audio Aura, Blend hingga Artist' Clips.

Agar semakin seru menikmati Spotify Wrapped 2021 ini, kamu bisa membagikannya ke media sosial seperti Twitter hingga Instagram dengan memilih pilihan 'Share'. Mudah dan praktis, jangan lupa untuk ikut tren Spotify Wrapped 2021 ini ya.

Baca Juga: Ikut Ringlight Challenge Pakai Ini, Netizen: Yang Kelihatan Malah Khodamnya

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB