Cara Menghapus Akun Facebook, Lupa Email dan Password? Tak Perlu Khawatir!

Bersih-bersih, ini cara menghapus akun Facebook dengan cepat.

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 09 Januari 2022 | 19:21 WIB
Ilustrasi Facebook. (Unsplash/ Joshua Hoehne)

Ilustrasi Facebook. (Unsplash/ Joshua Hoehne)

Hitekno.com - Kalian ingin menghapus akun Facebook? Namun rupanya kalian membutuhkan beberapa langkah yang cukup panjang untuk bisa menghapus akun Facebook tersebut. Tapi kalian lupa password nya dan email yang terhubung? Tak perlu khawatir, berikut cara menghapus akun Facebook.

Dalam proses penghapusan kalian membutuhkan PC atau laptop untuk proses penghapusan akun Facebook.

Proses penghapusan akan semakin mudah jika kalian mengikuti instruksi di bawah ini secara seksama. Mungkin terdapat beberapa alasan mengapa kalian ingin menghapus akun Facebook.

Baca Juga: 2 Cara Download Video Facebook, Bisa Tanpa Aplikasi

Berikut cara menghapus akun Facebook, simak penjelasan dan langkah-langkahnya:

Cara masuk ke akun Facebook yang lupa password dan email

  1. Kalian bisa membuat akun Facebook baru atau meminta pertolongan dari teman Facebook kalian
  2. Mintalah teman kalian untuk membuka akun Facebook milik kalian yang ingin dihapus
  3. Setelah akun Facebook tersebut terbuka lalu pilihlah pada menu "Tentang" 
  4. Lalu pilihlah menu "Info Kontak dan Dasar" di bagian panel sebelah kiri atas. Di dalam menu tersebut kalian akan mendapatkan beberapa informasi salah satunya alamat email
  5. Setelah alamat email ditemukan kalian dapat melakukan percobaan untuk masuk ke akun Facebook yang ingin kalian hapus dengan menggunakan email tersebut
  6. Selanjutnya masukkan kata sandi secara acak, kemudian akan muncul menu "Lupa Kata Sandi?" Di bagian bawah kolom kata sandi
  7. Kemudian ikutilah langkah-langkah yang diminta agar kalian bisa kembali membuka Facebook tersebut dan dapatkan kata sandi baru kalian.
Ilustrasi Facebook. (HiTekno.com)
Ilustrasi Facebook. (HiTekno.com)

Cara hapus akun Facebook

Baca Juga: 3 Cara Download Video di Facebook, Bisa Tanpa Aplikasi Tambahan

  1. Bukalah salah satu browser kalian melalui laptop atau PC
  2. Kemudian masukkan nama akun dan kata sandi baru yang baru saja kalian buat hingga berhasil masuk
  3. Selanjutnya akan muncul beberapa icon menu pilihan yang ada di bagian atas, kalian bisa pilih menu denga icon "segitiga" yang ada di pojok kanan atas layar
  4. Lalu pilihlah menu "Pengaturan dan Privasi" > "Pengaturan" 
  5. Selanjutnya pilihlah menu "Informasi Facebook Anda" > "Penonaktifan dan Penghapusan"
  6. Selanjutnya akan muncul beberapa menu pilihan, pilihlah menu "Hapus Akun"  > "Lanjutkan ke Penghapusan Akun" > "Hapus Akun" 
  7. Lalu kalian akan diminta untuk memasukkan kembali kata sandi baru tersebut untuk memverifikasi bahwa kalian benar-benar ingin menghapus akun tersebut
  8. Lalu klik kol "Lanjutkan"

Nah itulah cara menghapus akun Facebook yang bisa kalian lakukan terlebih jika kalian lupa email dan nomor HP yang terhubung dengan akun Facebook tersebut. Selamat mencoba semoga berhasil.

Kontributor: Sofia Ainun Nisa
Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB