Hitekno.com - Generasi lawas biasanya memiliki hobi tertentu yang pernah hype pada zamannya. Sebuah sampul komik jadul ini sukses bikin netizen bernostalgia.
Akun fanspage Instagram @temannostalgia membagikan unggahan mengenai komik yang familiar bagi generasi 80-an dan generasi 90-an. Generasi lebih tua juga pernah akrab dengan penampakan komik atau buku bacaan seperti itu.
"Ada yang suka baca karyanya?" tulis @temannostalgia pada caption-nya. Kita bisa melihat sampul komik dengan judul "Penghuni Pohon Tua". Sebuah pohon yang diilustrasikan memiliki mulut dan gigi tajam nampak menakuti dua orang karakter wayang di depannya.
Baca Juga: Beras Puan Maharani Banjir Komentar Kocak, Netizen: Hasil Hujan-hujanan Nih
Kita juga dapat menyaksikan nama Tatang Suhendra yang terpampang pada sampul komik. Tatang Suhendra atau Tatang S. merupakan komikus yang cukup terkenal di era 80-an dan 90-an.
Komik-komik buatannya menjadi bacaan favorit bagi anak-anak dan remaja di periode tersebut. Ia memakai tokoh pewayangan punakawan seperti Semar, Gareng, Petruk dan Bagong.
Komik buatan Tatang S. turut mengangkat kisah horor atau urban legend yang beredar di masyarakat. Netizen generasi lawas auto nostalgia setelah melihat komik buatan Tatang Suhendra.
Baca Juga: Lihat Foto Jadul Suami Istri di Tahun 1970-an, Netizen: Kaya pada Zamannya
Deretan komik tersebut biasanya dijajakan oleh para penjual di sekitar SD atau pasar. Tak sedikit anak-anak SD dan SMP generasi lawas yang membeli deretan komik ini. Bukan hanya itu, kita juga cukup akrab dengan komik "siksa kubur" di era 90-an.
Komik dengan ilustrasi yang lumayan "menyeramkan" pada zamannya ini pernah menjadi bahan bacaan favorit remaja generasi lawas. Foto mengenai komik jadul tersebut memancing beragam komentar dari netizen.
"Setiap dapat duit jajan sekolah, selalu beli buku beginian, kadang jam istirahat dipakai buat baca," tulis @r**ky**st.
Baca Juga: Foto Jadul Band Cewek di Indonesia 1960-an, Netizen: Blackpink pada Masanya
"Bacaan wajib waktu SD (emoticon tertawa)," kata @ad*.mi**ubishi_wi**ta.
"Gue suka banget baca ini pas zaman SD," komentar @z**ir*.
"Suka banget. Dulu tiap almarhumah ke pasar, pasti pulangnya beliin komik kayak gini (emoticon menangis)," kenang @pr**.etyo**64. Itulah tadi foto komik lawas yang bikin netizen nostalgia, bagaimana pendapat kalian?
Baca Juga: Salfok Lihat Foto Jadul Pesepak Bola Tahun 1918, Netizen: Rambutnya Keren