Kurir Takut Melaju Gegara Makhluk Ini, Endingnya Tak Terduga

"Dijegal preman kampung nih," kata netizen.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Kamis, 13 Januari 2022 | 20:53 WIB
Kurir yang dikejar angsa ini bikin netizen geli. (Instagram/ indogramviral)

Kurir yang dikejar angsa ini bikin netizen geli. (Instagram/ indogramviral)

Hitekno.com - Maraknya jual beli online membuat pekerjaan kurir bertambah banyak. Seorang kurir yang takut melaju gegara diganggu hewan di jalan sempit ini sukses bikin netizen salfok.

Akun fanspage Instagram @indogramviral membagikan video dengan caption bertuliskan "Dijegal penguasa wilayah". Kita bisa melihat seorang kurir yang berhenti sejenak saat jalannya diblokir oleh beberapa hewan.

Ia nampak memegang paket sembari "bernegoisasi" dengan para angsa. Melalui video, terlihat bahwa hanya terdapat jalan setapak untuk mengantarkan paket di tempat tujuan.

Baca Juga: Foto Jadul Bangunan Bioskop, Netizen Fokus ke Poster Film Vulgar Ini

Kurir terpaksa harus menembus jalan tersebut karena terdapat empang di sebelah kanan dan kirinya. Tak disangka, empat ekor angsa berbaris rapi di depan sang kurir sehingga ia tak bisa lewat. Cukup kocak, rupanya sang kurir sempat "mengancam" angsa agar mereka minggir.

"Eh g*bl*k, ini gimana gue mau ngantar paket c*k. Oke selow, selow. Wait, selow, gue tendang kepala lu nih," kata sang kurir di dalam video.

Kurir yang dikejar angsa ini bikin netizen geli. (Instagram/ indogramviral)
Kurir yang dikejar angsa ini bikin netizen geli. (Instagram/ indogramviral)

Tak takut terhadap ancaman, angsa terdepan langsung menundukkan kepala dan mengejar kurir tersebut.

Baca Juga: Viral Video Kurir Makanan Di-prank, Netizen Geram karena Hal Ini

Karena takut digigit, sang kurir memilih untuk berlari pergi. Para angsa kompak menggericau dan mengeluarkan suara tinggi setelah mereka berhasil mengusir sang kurir.

Postingan video mengenai kurir yang dihadang oleh penguasa wilayah itu menarik perhatian setelah memperoleh lebih dari 2.000 tanda suka dan puluhan komentar dari netizen.

"Dijegal preman kampung nih..wkwk," kata @ri**ld**1.

Baca Juga: Kurir Taruh Paket di Tempat Seperti Ini, Curhatan Pembeli Bikin Ngakak

Kurir yang dikejar angsa ini bikin netizen geli. (Instagram/ indogramviral)
Kurir yang dikejar angsa ini bikin netizen geli. (Instagram/ indogramviral)

"Sudah dimaki-maki sambil diacungin golok sama pelanggan yang nggak tahu sistem COD, sekarang malah dikejar soang. Memang kurir pekerjaan paling berbahaya," komentar @c**m**u.

"Dunia kurir sedang tidak baik-baik saja. Kemarin dikejar guguk, sekarang soang, mohon maaf gue ngakak bang," balas @y**ita.i**a.

"Bakalan kena cocor bebek angsa tuh (emoticon tertawa)," tulis @ys**ar**00. Video viral mengenai kurir paket yang dihadang beberapa angsa bisa dilihat melalui link ini. 

Baca Juga: Pakai Baju Branded, Netizen Curiga Kurir Ini Orang Kaya tapi Gabut

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB