Diduga Gegara Tak Digaji, Tukang Bangunan Nekat Hancurkan Plafon Rumah

Video viral mengenai tukang bangunan ini memancing pro dan kontra dari netizen.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Sabtu, 19 Februari 2022 | 12:26 WIB
Video tukang yang hancurkan atap ini bikin netizen heboh. (Instagram/ video_medsos)

Video tukang yang hancurkan atap ini bikin netizen heboh. (Instagram/ video_medsos)

Hitekno.com - Seseorang tentu bisa marah besar apabila ia tak memperoleh gaji dari jerih payahnya. Sebuah video mengenai tukang bangunan yang hancurkan plafon diduga gegara tak digaji ini membuat netizen heboh.

Akun fanspage Instagram @video_medsos membagikan video saat seorang tukang bangunan memukul ke arah plafon rumah.

"Pemborong lari, tukang tidak digaji. Akhirnya si tukang membongkar hasil kerjanya," tulis @video_medsos pada caption-nya.

Baca Juga: Kucing Oren Dipungut dari Got, Penampilan Setelah Jadi "Majikan" Bikin Geli

Beberapa akun fanspage diketahui membagikan postingan tersebut sehingga video itu viral di media sosial. Kita bisa melihat seorang tukang bangunan yang naik ke atas tangga yang terbuat dari rakitan kayu. Ia tak lupa menggenggam alat pukul di bagian tangan.

Tukang bangunan ini langsung mengarahkan pukulan menggunakan kayu di bagian plafon. Kita juga dapat menyaksikan bahwa desain plafon itu cukup bagus.

Video tukang yang hancurkan atap ini bikin netizen heboh. (Instagram/ video_medsos)
Video tukang yang hancurkan atap ini bikin netizen heboh. (Instagram/ video_medsos)

Kondisi sekitarnya menyiratkan bahwa pria ini kemungkinan terlibat pada proyek di rumah mewah. Hanya menggunakan beberapa pukulan, sang tukang bangunan mampu meninggalkan deretan lubang pada plafon.

Baca Juga: Bukan Dikawal, Momen Pria Kena Tilang Ini Bikin Netizen Salfok dan Geli

Kondisi plafon berubah 180 derajat setelah dihancurkan oleh pria itu. Postingan video viral ini memancing beragam pendapat pro dan kontra dari netizen.

Sebagian netizen menyarankan agar permasalahan sebaiknya diselesaikan secara baik-baik dengan pemilik rumah. Namun ada pula netizen yang mendukung penghancuran plafon karena tukang tersebut tak mendapatkan gaji.

Sebagian netizen menyalahkan oknum pemborong yang tak bertanggung jawab karena mengakibatkan kerugian dari pemilik rumah dan tukang bangunannya. Postingan video viral tersebut memancing beragam komentar dari netizen.

Baca Juga: Tukang Parkir Beli HP Pakai Uang Receh Sekarung, Dipikul Masuk Mall

Video tukang yang hancurkan atap ini bikin netizen heboh. (Instagram/ video_medsos)
Video tukang yang hancurkan atap ini bikin netizen heboh. (Instagram/ video_medsos)

"Seharusnya jangan dihancurin. Datangi yang punya rumah, minta tolong sama mereka," kata @fu**an_ra**an.

"Bisa dipolisikan nggak sih. Sudah banyak loh yang kayak gitu, kok ada terus. Kasihan tukangnya sudah patuh kerja dengan baik sampai ninggalin keluarga mereka (emoticon sedih)," balas @pri**essami_z**a.

"Saya pengalaman kerja di proyek bangunan ada 4 tahun. Dan kebanyakan sama oknum pemborongnya gaji tukang dan kuli dikorupsi. Menurut saya, tingkat korupsi gaji kuli bangunan di oknum pemborong lebih tinggi dari pejabat," pendapat @no**r_d.

Baca Juga: Tukang Soto Asyik Joget di Depan HP, Netizen: Pantas Pesan Nggak Digubris

"Poinnya, pemilik rumah atau klien bisa menuntut karena tindakan kurang menyenangkan dan perusakan properti. Yang salah mandor atau pemborongnya, kenapa pemilik rumah yang dirugikan," komentar @ek**udha**.

"Pilihan bijak, hancurin saja bang," ungkap @b**_e**ik. Postingan video viral mengenai tukang bangunan yang hancurkan plafon rumah bisa dilihat melalui LINK INI. 

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB