Jika kamu pengguna setia Telkomsel, apalagi yang suka pakai WiFi, maka kamu pasti sudah nggak asing lagi dengan yang namanya Telkomsel Orbit.
Telkomsel Orbit adalah layanan internet rumah yang menggunakan perangkat modem WiFi dengan kualitas jaringan seluler terbaik, serta paket data yang bisa Anda gunakan tanpa perlu berlangganan.
Sebelum tim Hitekno.com memberikan informasi tentang harga paket Telkomsel Orbit, ada baiknya kamu tahu dahulu langkah-langkah untuk bisa menikmati konektivitas Telkomsel Orbit.
Cek lokasi yang diinginkan, apakah sudah terjangkau oleh layanan Telkomsel Orbit atau tidak. Untuk mengeceknya, kamu bisa langsung melakukannya di sini.
Jika lokasinya sudah masuk jangkauan, kamu bisa pilih modem yang sesuai dengan kebutuhan dan menambahkan paket data untuk kuota internet yang lebih besar. Catatan: jika lokasi yang dipilih belum terjangkau oleh Telkomsel Orbit atau tidak ada ketersediaan produk (baik modem maupun paket data) kamu bisa memasukkan informasi pribadi seperti nama, email, dan nomor telepon untuk mendapat pemberitahuan lebih lanjut.
Setelah memilih modem dan paket data, kamu bisa melakukan registrasi menggunakan akun Facebook atau email.
Selanjutnya, kamu cukup memasukkan informasi pengiriman, mengkonfirmasi pesanan, dan melakukan pembayaran. Jika punya referral code, kamu bisa menulisnya saat mengkonfirmasi pesanan.
Begitu modem sudah sampai, kamu bisa memasangnya sendiri dengan mudah tanpa bantuan teknisi.
Saat sudah terpasang, kamu cukup mengaktifkannya melalui aplikasi MyOrbit yang bisa diunduh secara gratis di Google Play Store.