Hitekno.com - Netizen Instagram belum lama ini ramai membicarakan mengenai tampilan Jakarta pada foto jadul yang diunggah pada tahun 1971 lalu. Sudah padat sejak tahun itu, unggahan foto jadul ini langsung saja menuai berbagai reaksi netizen.
Mencuri perhatian, foto jadul tampilan Jakarta ini diunggah oleh akun @perfectlifeid dan langsung menjadi viral di Instagram pada Senin (6/9/2021) lalu.
Berdasarkan caption unggahan, foto jadul Jakarta ini diambil oleh seorang fotografer bernama Wilford Peloquin di tahun 1971 lalu. Terlihat dalam foto ini, Jakarta di tahun 1971 yang masih belum modern seperti sekarang ini.
Baca Juga: Laris Manis di MPL Season 9, 7 Player Ini Terbukti Handal Main Hero Fanny
''Jepretan fotografer Wilford Peloquin: Potret suasana Jakarta di tahun 1971'' tulis caption unggahan @perfectlifeid.
Dari foto jadul ini nampak jelas bahwa Jakarta masih begitu jauh dari modern dengan sebagian daerah yang terlihat kotor dan penuh dengan sampah.
Setelah unggahan tampilan Jakarta di tahun 1971 ini menjadi viral di Instagram, berbagai komentar langsung saja ditinggalkan oleh netizen. Banyak netizen yang menyoroti kota yang terkenal padat di Indonesia ini.
Baca Juga: Kini Bisa Nabung Aset Kripto USDT dan USDC di Pintu Earn, Apa yang Didapatkan?
''Semrawut sejak dulu'' balas netizen.
''Ternyata udah kumuh di tahun itu'' komentar akun lainnya.
''Nggak ada penataan kota ya?'' ungkap netizen.
Baca Juga: Hilangkan Charger dan Earpods dari Boks iPhone, Apple Untung Rp 93 Triliun
''Zaman mulai kumuh dan berantakan'' tulis akun lainnya membalas.
Diunggah oleh akun @perfectlifeid, unggahan tampilan Jakarta di foto jadul tahun 1971 ini lalu telah mendapat lebih dari 3.000 likes dan ratusan komentar dari netizen usai viral di Instagram.
Baca Juga: Kapan Waktu Terbaik Beli HP dengan Harga Termurah? Bukan di Tanggal Kembar!