Hitekno.com - Generasi lawas pernah memiliki beberapa benda yang sangat lekat di pikiran mereka. Tas jadul model koper ini sukses membuat netizen mengenang masa-masa tempo dulu.
Pengguna Facebook bernama Ratu Novita membagikan postingan mengenai tas jadul yang pernah tren di kalangan generasi zaman old. Postingan lawas itu dibagikan ulang oleh netizen melalui forum Indonesia Tempoe Doeloe.
"Zaman dulu belum dianggap keren kalah nggak bawa tas President atau Echolac ke sekolah," tulis caption pada postingan.
Baca Juga: Sebelum Android 13 Resmi Diluncurkan, Nama Android 14 Malah Bocor Duluan
Beberapa netizen mengaku pernah memiliki tas yang cukup keren pada masanya tersebut. Namun sebagian netizen lain justru memandang bahwa tas seperti itu hanya dipakai oleh orang kaya atau orang berada pada zamannya.
Postingan menampakkan iklan jadul yang mempromosikan tas model koper untuk para siswa. "Menyambut tahun ajaran baru. Hadiahkanlah putera-puteri kesayangan Anda tas sekolah President. Lalu saksikanlah sendiri kegairahan bersekolah dan semangat belajar," tulis salah satu penggalan dalam kalimat iklan.
Banyak netizen yang mengenang bahwa tas model koper ini pernah menjadi tren saat periode 70-an hinggan 80-an.
Baca Juga: Elon Musk Berminat Beli Perusahaan Lagi, Netizen Malah Sarankan Paytren
Postingan menampakkan beberapa tas model koper yang masih tersimpan rapi. Tak hanya untuk pergi ke kantor, namun ada pula koper berukuran kecil yang digunakan siswa saat bersekolah. Bahkan salah satu iklannya menyiratkan bahwa koper cukup kuat sehingga bisa digunakan untuk duduk.
Postingan mengenai tas model koper jadul dibagikan puluhan kali oleh netizen. Tak sedikit netizen bernostalgia dengan tas yang pernah hype pada zamannya tersebut.
"Saya tadinya nggak mau tas ini tapi dibujuk ayah. Ini tas praktis bisa buat duduk di oplet kalau penuh penumpang, katanya. Bener juga sih tas ini multi fungsi bisa buat bangku, muat banyak, dan bukunya nggak lecek," kenang An**ina A**i.
Baca Juga: Kolaborasi Pemprov DKI Jakarta dan WIR Group, Bakal Bangun Metaverse Jakarta
"Zaman itu aku hanya bisa ngeces lihat teman-teman pakai koper beginian. Emakku nggak mampu beliin...hiks," komentar Ra**mat J**y.
"Tren sekali pada masanya," kata A**p Sa**pudin.
"Tahun 70-an waktu masih SD itu anak-anak orang kaya yang pakai koper. Aku cukup tas hadiah biasa dari bapak," tulis D**i Y**to.
Itulah tadi postingan tas jadul model koper yang bikin netizen nostalgia, bagaimana pendapat kalian?