7 Website untuk Membuat Logo Online Gratis Terbaik 2022

Mudah dan praktis, manfaatkan website untuk membuat logo online gratis berikut ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 02 Mei 2022 | 14:58 WIB
Website untuk Membuat Logo - DesignEvo. (DesignEvo)

Website untuk Membuat Logo - DesignEvo. (DesignEvo)

Hitekno.com - Ingin membuat logo, ada beberapa website yang bisa kamu gunakan. Seperti berikut ini beberapa website untuk membuat logo online gratis yang dirangkum tim HiTekno.com di bawah ini.

Bagi kamu yang akan memulai sebuah bisnis jangan sampai melupakan elemen penting seperti logo. Banyak orang merasa kesulitan dalam membuat logo. Sebab, membuat logo diperlukan keahlian desain khusus dalam memadukan warna, huruf, dan gambar yang ingin dibuat.

Seiring berkembangnya teknologi, membuat logo kini tidak harus mahir mengoperasikan software desain. Bahkan kamu bisa membuat logo tanpa harus mendownload aplikasi. Bagaimana caranya?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Aplikasi Pembuat Logo di Android, Mudah dan Praktis

Kamu bisa memanfaatkan website penyedia jasa membuat logo. Website untuk membuat logo online gratis bisa membantu kamu mewujudkan logo yang kamu inginkan.

Berikut website untuk membuat logo onlinr gratis yang HiTekno.com rangkum untuk kamu.

1. Canva

Baca Juga: Tutorial Cara Membuat Logo dengan Canva, Gratis Mudah dan Praktis

Cara Membuat Logo Online - Canva. (Canva)
Cara Membuat Logo Online - Canva. (Canva)

Canva adalah salah satu aplikasi desain paling favorit karena menyediakan banyak templates untuk berbagai kebutuhan, termasuk sebagai aplikasi pembuat logo.

Canva menawarkan kemudahan editing sehingga menjadi aplikasi yang nyaman digunakan. Kamu dapat memilih berbagai logo dari template yang tersedia berdasarkan tema seperti makanan, pendidikan, olahraga, fashion, dll.

Tersedia juga jutaan ikon, gambar, stiker, dan vektor untuk digunakan. Template tersebut tersedia gratis, tapi kamu juga bisa upgrade ke paket Canva Pro untuk akses lebih banyak lagi.

Baca Juga: Tutorial Cara Membuat Logo di Canva dengan Aplikasi dan Website, Mudah dan Cepat

Selain akses lebih banyak template, kamu juga bisa unduh hasil logo dalam format PNG dengan latar belakang transparan. Selain versi aplikasi untuk Android dan iOS, Canva juga bisa diakses dari komputer di website utamanya.

2. Zyro Logo Maker

Zyro Logo Maker. (Zyro)
Zyro Logo Maker. (Zyro)

Zyro Logo Maker menawarkan beragam fitur menarik mulai dari pembuatan logo hingga desain website. Zyro Logo Maker menyediakan beberapa elemen seperti font, warna, hingga icon. Cara membuat logo online yang satu ini akan memungkinkan siapa saja untuk mewujudkan ide kreatifnya.

Baca Juga: Cara Membuat Logo di HP Cepat dan Praktis

Jadi, tanpa bantuan desainer sekalipun, kamu pasti bisa membuat logo yang menarik dan terlihat profesional. Proses pembuatan logo lewat Zyro hanya perlu click and drag saja.

Kamu hanya perlu mengatur elemen logo dari ikon, ukuran, dan teks saja. Kemudian sesuaikan dengan apa yang ingin kamu tonjolkan dari logomu.

3. Hatchful - Free Logo Maker

Cara Membuat Logo Online - Hatchful. (Shopify)
Cara Membuat Logo Online - Hatchful. (Shopify)

Hatchful - Free Logo Maker mengklaim dirinya sebagai aplikasi membuat logo online yang didedikasikan untuk para wirausahawan. Meskipun kamu tidak memiliki keterampilan desain sama sekali, dijamin pasti bisa menggunakan aplikasi yang satu ini.

Hatchful adalah bagian dari Shopify yang memang digunakan untuk tujuan membuat desain logo lebih lengkap. Tampilannya yang sangat user friendly tidak akan membuat kamu bingung meskipun belum pernah membuat desain logo sebelumnya.

Dalam proses pembuatan desain menggunakan Hatchful, kamu akan dipandu dengan langkah-langkah yang mudah dimengerti. Mulai dari menentukan jenis bisnis, gaya visual, hingga memberikan tagline.

Setelah menyesuaikan beberapa hal di atas, Hatchful akan memberikan beberapa rekomendasi template yang akan sesuai dengan input. Namun, kamu juga tetap harus menyesuaikan font hingga warna untuk desain logo sehingga bisa terlihat lebih unik.

4. Ucraft - Free Logo Maker

Ucraft - Free Logo Maker. (Ucraft)
Ucraft - Free Logo Maker. (Ucraft)

Ucraft - Free Logo Maker memiliki tampilan antarmuka yang sederhana dan mudah dipahami. Ucraft - Free Logo Maker tidak menyediakan template logo bawaan, ataupun menanyakan preferensi desain logo kamu.

Di Ucraft, kamu diminta langsung memilih ikon dan font lalu memodifikasinya dengan opsi yang tersedia secara mandiri. Jika sudah, kamu bisa langsung mendownload logo tersebut.

5. LogoMakr

LogoMakr. (LogoMakr)
LogoMakr. (LogoMakr)

LogoMakr adalah website untuk membuat logo online gratis berikutnya. Berbeda dengan Ucraft yang cenderung sederhana, tampilan website LogoMakr jauh lebih menarik dan intuitif.

Di halaman pertama, kamu akan disambut dengan tutorial cara membuat logo online dalam bentuk video. Hal ini jelas memudahkan pengguna yang belum pernah mendesain logo sama sekali.

6. DesignEvo

DesignEvo. (DesignEvo)
DesignEvo. (DesignEvo)

Memiliki lebih dari 10.000 template, tentunya kamu tidak boleh melewatkan DesignEvo sebagai pilihan untuk membuat logo online. Cara membuat logo online yang satu ini diklaim sangat mudah digunakan dan gratis sehingga akan menghemat banyak tenaga dan biaya.

Dalam website DesignEvo juga dijelaskan bahwa pengguna bisa memilih template yang diinginkan hanya dengan menggunakan kata kunci saja. Selain itu, tersedia juga lebih dari 100 font kekinian yang akan membantu logo kamu terlihat update.

7. Vectr

vectr. (vectr)
vectr. (vectr)

Vectr tidak menyediakan pilihan template ataupun pertanyaan interaktif untuk menyesuaikan tampilan logo dengan bidang industri yang ditekuni.

Tapi jangan khawatir, karena fitur yang disediakan Vectr cukup lengkap. Mulai dari berbagai elemen grafis siap pakai, pilihan font yang melimpah, bahkan opsi menggambar logo dengan pen tool. Tak hanya itu, Vectr membebaskan kamu menentukan sendiri resolusi dan format file logo ketika diekspor.

Itulah 7 website untuk membuat logo online gratis yang bisa kamu coba untuk membuat logo kamu sendiri. Selamat mencoba. 

Kontributor: Pasha Aiga Wilkins
Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB