Lihat Suasana Tidur di Kereta pada Era 2000-an, Netizen: Sebelum Disulap Pak Jonan

Netizen turut bernostalgia mengenai problem mainstream pada kereta di era lawas.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Selasa, 24 Mei 2022 | 14:23 WIB
Suasana tidur di kereta api pada tahun 2000-an. (Instagram/ potolawas)

Suasana tidur di kereta api pada tahun 2000-an. (Instagram/ potolawas)

Hitekno.com - Kereta api termasuk salah satu alat transportasi favorit bagi sebagian orang karena dianggap cukup aman. Foto lawas mengenai suasana tidur di kereta pada era 2000-an ini bikin netizen salfok.

Akun fanspage Instagram @potolawasofficial membagikan foto mengenai penumpang kereta saat tertidur pulas. Itu merupakan foto unggahan ulang dari akun Flickr Bambang Subaktyo.

Postingan foto yang juga dibagikan oleh akun @mazzini_gsp berhasil viral setelah memperoleh lebih dari 11 ribu retweet dan 50 ribu tanda suka.

"Potret suasana tidur di kereta api, sekitar tahun 2001. Dalam keterangan foto, Bambang menjelaskan bahwa saat itu dia harus berdiri 12 jam di depan toilet karena tidak kebagian tempat duduk, apalagi tempat tidur," tulis @potolawasofficial pada caption-nya.

Kita bisa melihat penumpang kereta yang duduk berdesak-desakan. Cukup unik, terdapat salah seorang penumpang yang tidur dengan posisi kaki berada pada atas kursi.

Suasana tidur di kereta api pada tahun 2000-an. (Instagram/ potolawas)
Suasana tidur di kereta api pada tahun 2000-an. (Instagram/ potolawas)

Tak sedikit penumpang kereta yang memilih duduk serta tidur pada bagian lantai. Pemandangan seperti ini sangat jarang ditemui pada kereta di era sekarang.

Dari ratusan komentar, banyak netizen memuji Ignasius Jonan yang dinilai mampu meningkatkan pelayanan dari PT KAI. Dikutip dari Wikipedia, Ignasius Jonan diangkat menjadi Direktur Utama PT KAI pada tahun 2009.

Selama menjadi pimpinan PT KAI, Jonan sukses membalikkan kerugian puluhan miliar pada 2008 menjadi keuntungan Rp 154,8 miliar pada 2009. Ia mampu menertibkan pedagang dan bangunan liar serta meningkatkan kualitas pelayanan PT KAI.

Melihat foto ini, tak sedikit netizen yang mengenang momen naik kereta api dengan segudang permasalahan pada era lawas. Foto jadul tersebut memancing beragam komentar dari netizen.

Suasana tidur di kereta api pada tahun 2000-an. (Instagram/ potolawas)
Suasana tidur di kereta api pada tahun 2000-an. (Instagram/ potolawas)

"Sebelum disulap Pak Jonan," kata @uy**gac**ar.

"Saya pernah ngalamin. Duh nggak kebayang pelayanan KAI dulu," balas @i**p**t.

"Sekarang naik kelas bisnis udah berasa eksekutif. Tapi dulu ada enaknya, soalnya di beberapa stasiun biasanya ada pedagang lokal dengan menu khas," komentar @r**hi**t.

"Hebat, Ignasius Jonan bisa merubah layanan kereta jadi seperti sekarang," puji @un**rbo**2tak.

"Sempat ngalamin waktu masih sering pakai Argo Gede dan Parahyangan, untuk pesan tiket pun sama antrenya. Tapi sekarang KAI sudah bertransformasi, jauh lebih manusiawi dan modern dalam pelayanan," ungkap @hk**har**nto.

Itulah tadi foto jadul suasana kereta pada tahun 2000-an yang menarik perhatian netizen, bagaimana pendapat kalian?

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB