Hitekno.com - Baru-baru ini netizen dibuat nostalgia melihat foto jadul seorang penjual makanan di Jakarta. Dalam foto jadul ini, netizen justru dibuat salah fokus melihat tanaman legendaris yang sudah cukup hits sejak tahun tersebut.
Foto jadul penjual makanan di Jakarta ini diunggah oleh akun @nederlandsch_indie_zone dan menjadi viral di Instagram pada Senin (30/5/2022) lalu.
Caption unggahan ini menyebut bahwa foto jadul ini diambil pada tahun 1905 lalu. Dalam foto tersebut terlihat seorang penjual makanan yang sedang sibuk menjajakan jualannya. Di foto ini juga terlihat sejumlah pelanggan yang asyik nongkrong di lokasi tersebut.
Baca Juga: Tanggapi Rumor Kairi Main di Pro Scene Indonesia, Wise: Dia Bisa Survive di Sana
''Penjual makanan di Batavia circa 1905'' tulis caption unggahan ini.
Dari foto jadul ini, netizen rupanya dibuat salah fokus melihat tanaman legendaris yang berada tepat di belakang si penjual. Tanaman tersebut tidak lain adalah Sirih Gading yang uniknya tumbuh subur di foto ini.
Menjadi viral di Instagram, unggahan foto jadul penjual makanan di Jakarta tahun 1905 ini lalu menuai berbagai komentar dari netizen yang mengaku salah fokus melihat tanaman legendaris tersebut.
Baca Juga: Masih Hujan Terus, Sebagian Wilayah Indonesia Diperkirakan Tak Alami Musim Kemarau pada 2022
''Sirih Gadis segede gaban ternyata udah eksis meliar sejak dulu'' tulis netizen.
''Zaman segitu udah hits ya'' komentar akun lainnya.
Diunggah oleh akun @nederlandsch_indie_zone, foto jadul penjual makanan di Jakarta tahun 1905 ini lalu telah mendapat ratusan likes dan komentar dari netizen usai viral di Instagram.
Baca Juga: Selama 2021, Indonesia Negara dengan Serangan Ransomware Tertinggi di ASEAN