Hitekno.com - Banjir tentu dapat merepotkan pengguna jalan. Seorang pria yang mencoba mempertahankan motor saat terseret banjir ini sukses bikin netizen salfok.
Pengguna TikTok dengan akun bernama @owner.jatrix membagikan video mengenai banjir yang melanda sebuah jalan.
"Sayang motor beda (emoticon sedih)," tulis @owner.jatrix pada caption-nya. Kita bisa melihat beberapa orang yang berdiri di pinggir jalan untuk menghindari banjir.
Beberapa detik kemudian, terdapat seorang pemotor yang nampak bersusah payah. Ia terlihat berada di belakang motor yang sudah terjatuh.
Dilihat dari posisinya, pengendara tersebut benar-benar ingin melindungi motornya agak tak terseret banjir. Meski begitu, ia masih saja terseret karena arus sangat deras. Beberapa orang di sekitarnya berteriak agar pria itu melepas motornya.
Terdengar teriakan yang menyuratkan bahwa air cukup dalam dan terdapat selokan di dekatnya. "Awas pak dalam, lepaskan, lepaskan," kata seseorang di dalam video.
Postingan video mengenai pemotor yang terseret banjir ini viral setelah ditonton lebih dari 600 ribu dan memperoleh 22 ribu tanda suka.
Banyak netizen yang menyoroti serta menyayangkan respons orang di sekitarnya. Unggahan video viral tersebut memancing beragam komentar dari netizen.
"Padahal kalau kompak bantuin bisa selamat orang dan motornya. Namanya peduli susah dicari, apalagi nggak ada uangnya," kata @pand**inata**19.
"Itu kalau gitu berarti dia mendapatkan motornya penuh perjuangan jadi dia nggak mau motornya hilang atau kenapa-napa," pendapat @yg**23*.
"Kasihan banget bapaknya. Pasti dia berharap ada yang bantuin (emoticon sedih)," ungkap @dio**ra**i.
"Mungkin orang di situ pada tahu kalau arusnya kencang dan bisa ngarah ke selokan jadi mereka nggak berani," balas @so**ah**d.
"Menurutku tiga orang aja udah bisa nahan motor sama orangnya biar nggak terseret," tulis @ma**otu*. Postingan video viral mengenai pemotor yang terseret banjir tersebut bisa dilihat melalui link ini.