Hitekno.com - Kejadian mengenai sapi lepas kerap terekam saat Idul Adha. Rekaman CCTV mengenai sapi yang terlepas dan membuat jemaah salat Id bubar berhasil menarik perhatian netizen.
Pengguna TikTok dengan akun bernama @enye_22 membagikan sebuah video dari rekaman CCTV. "Sapi nakal, batal salat Id," tulis @enye_22 pada caption-nya.
Kita bisa menyaksikan para jemaah yang sebelumnya terlihat khusyuk. Setelah bersujud, para jemaah terlihat duduk tawarruk atau duduk tasyahud akhir.
Menjelang berakhirnya salat, sesuatu yang tak terduga muncul dari belakang. Seekor sapi berwarna hitam tiba-tiba berlari dari saf paling belakang.
Salah seorang jemaah yang berada di belakang merespons dengan menghindar dan mengakhiri salat. Aksi seorang jemaah yang menghindar lantas diikuti oleh jemaah lain.
Sapi tersebut rupanya merangsek ke bagian depan sehingga jemaah pria juga kalang-kabut. Para jemaah langsung bubar untuk menghindari amukan sapi.
Hewan ini lantas berlari ke arah jalan dan menjauh dari kerumunan. "Batal salat Idul Adha tahun ini (emoticon menangis)," bunyi keterangan di dalam video.
Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton lebih dari 8 juta kali dan memperoleh 501 ribu tanda suka.
Beberapa netizen menilai bahwa kepanikan emak-emak menular ke orang lain sehingga jemaah langsung bubar. Postingan video viral mengenai sapi lepas dan membubarkan jemaah salat Id memancing beragam komentar dari netizen.
"Sapi be like: apa sih, orang gue cuma mau lewat doang," canda @ma**12_d**ini.
"Fix, pasti suara emak-emak yang bikin panik," komentar @pe**oo**2.
"Mana udah baca tahiyat akhir tinggal salam doang (emoticon tertawa)," kata @mx**he**n.
"Salfok sama cowok baju hitam tetap fokus salatnya," pendapat @h**oy*ia.
"Sapinya kesiangan terus mau ikut salat..wkwk," celetuk @pu**sw**to. Postingan video viral mengenai sapi lepas dan bubarkan jemaah salat Id bisa dilihat melalui LINK INI.