Hitekno.com - Apakah kamu sudah tahu apa saja situs penyedia template PPT gratis? Kalau belum itu artinya kamu harus menyimak ulasan berikut ini ya.
Mengunjungi situs penyedia template PPT merupakan salah satu cara yang bisa kamu gunakan untuk membuat tampilan presentasi dalam format slide yang menarik dengan langkah-langkah yang cepat.
Melalui cara ini kamu hanya perlu mengunjungi salah satu situs penyedia template PPT menggunakan browser pada perangkat kamu, lalu pilih dan download template ppt sesuai dengan keinginan kamu.
Baca Juga: Cara Membuat Sertifikat di Canva dengan Mudah
Setelah proses download Template PPT selesai maka template PPT tersebut akan secara otomatis tersimpan dalam folder penyimpanan pada perangkat kamu dan template PPT tersebut sudah bisa langsung kamu gunakan untuk membuat slide presentasi.
Cukup mudah bukan? Nah berikut ini situs penyedia template PPT gratis yang bisa kamu kunjungi untuk mempercantik tampilan slide presentasi kamu :
1. Poweredtemplate
Baca Juga: Daftar Situs Download Template PPT Gratis, Tersedia Berbagai Desain
Poweredtemplate merupakan salah satu situs yang cukup populer digunakan untuk mendownload template PPT secara gratis, karena situs tersebut menyediakan Lebih dari 40 ribu template PPT dengan berbagai macam kategori sehingga kamu bisa menyesuaikan template PPT yang ingin kamu pilih sesuai dengan kebutuhan slide presentasi kamu.
Kunjungi situsnya di https://poweredtemplate.com/id/free-ppt-powerpoint-templates.html
2. All PPT
Baca Juga: 5 Situs Penyedia Template Presentasi PowerPoint Gratis
Situs penyedia template bernama All PPT ini memiliki berbagai macam kategori template yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan slide presentasi kamu mulai dari grafik, foto, daftar, dan sebagainya.
3. Free powerpoint templates design
Situs free powerpoint templates design ini menyedikan lebih dari 1.000 Template ppt gratis yang selalu update. Tersedia berbagai macam kategori template yang bisa kamu gunakan.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Situs Download Template Presentasi PowerPoint Gratis
Mulai dari Abstract, Business, Computers, Education, Medical, Nature, Finance, Food, Real Estate, Religion, Industry, Sports, Recreation, Military, Travel dan lain sebagainya.
Kunjungi situsnya di https://www.free-powerpoint-templates-design.com/free-powerpoint-templates-design/
4. Leawo
Di situs leawo terdapat lebih dari 30 kategori template PPT gratis yang dilengkapi dengan halaman demo dari setiap templatenya.
Tersedia template dengan tema Teknologi, Kedokteran, Pendidikan, Bisnis, Keuangan, Hari Buruh, Liburan, Olahraga, Gambar, Abstrak dan berbagai tema lainnya.
Kunjungi situsnya di https://www.leawo.com/free-powerpoint-templates/
5. Graphicsland
Situs graphicsland memiliki berbagai macam koleksi template PPT gratis yang bisa kamu download secara satu per satu ataupun dengan mendownloadnya secara langsung semuanya dalam satu grup menggunakan format ZIP.
Beberapa template PPT yang populer di situs Graphicsland diantaranya yaitu Bambu, Papan Kapur, Neon Hijau, Kurva Biru Muda, dan lain-lain.
Kunjungi situsnya di http://www.graphicsland.com/powerpoint-templates/
Itulah beberapa rekomendasi situs penyedia template PPT gratis yang harus kamu kunjungi. Jadi dari beberapa situs diatas, mana yang membuat kamu tertarik untuk mengunjunginya?