Salfok Cowok Ketiduran di Acara Ini, Netizen: Berdoa Sulit, Makan Elit

Cowok ini santuy tidur pulas saat tamu lain sedang berdoa.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Senin, 19 September 2022 | 14:28 WIB
Aksi cowok setelah ketiduran ini bikin netizen geli. (TikTok_@halumupren)

Aksi cowok setelah ketiduran ini bikin netizen geli. (TikTok_@halumupren)

Hitekno.com - Beberapa di antara kita mungkin akan ketiduran ketika terlalu capek. Seorang cowok yang ketiduran saat tamu lain berdoa ini sukses bikin netizen salfok.

Pengguna TikTok dengan akun bernama @halumupren membagikan momen ketika para tamu memanjatkan doa. Kita bisa melihat cowok yang mengenakan peci dan sarung sedang bersandar ke tembok. Ia nampak membuka mulut dengan mata terpejam.

Saat para tamu berdoa, cowok tersebut justru tidur cukup santuy. Belum diketahui dalam rangka apa, namun warga di dalam video kemungkinan sedang mengikuti acara kenduri, selamatan atau tahlilan.

Baca Juga: Kamu Pelit? Hasil Riset Ungkap Mungkin Kamu Kurang Tidur

Itu adalah acara perjamuan makan sekaligus ritual mengirim dan memanjatkan doa. Cowok di dalam video sepertinya tak mengikuti seluruh rangkaian acara. Ia terlihat tidur lelap sembari menyandarkan kepala ke tembok.

Kita bisa menyaksikan para pria lain yang mengangkat tangan untuk berdoa. Cowok itu sepertinya kurang konsentrasi sehingga melewatkan acara pemanjatan doa.

Aksi cowok setelah ketiduran ini bikin netizen geli. (TikTok_@halumupren)
Aksi cowok setelah ketiduran ini bikin netizen geli. (TikTok_@halumupren)

Netizen dibuat salfok saat melihat detik-detik cowok ini terbangun. Sang cowok tersebut membuka mata saat hidangan makan sudah siap.

Baca Juga: Rekaman Siswa Ganteng di Kelas Ini Bikin Geger TikTok, Netizen: Jiwa-jiwa Cowok Mahal

Auto bersemangat, la lantas membuka mata dan menikmati makanan dengan lahap. Tak hanya itu, cowok ini juga tersenyum lebar saat membungkus beberapa snack untuk dibawa pulang.

Postingan video mengenai cowok yang ketiduran tersebut berhasil viral setelah ditonton lebih dari 700 ribu kali dan memperoleh 61 ribu tanda suka. Unggahan video viral ini mendapat beragam komentar dari netizen.

"Berdoa sulit, makan elit (emoticon tertawa)," kata @fer*ia**mo.

Baca Juga: Siswa "Nyungsep" Gegara Ketiduran di Kelas, Netizen: Lagi Mimpi Terbang, Malah Jatuh

Aksi cowok setelah ketiduran ini bikin netizen geli. (TikTok_@halumupren)
Aksi cowok setelah ketiduran ini bikin netizen geli. (TikTok_@halumupren)

"Ngakak lihat masnya full senyum," balas @R**ki**48.

"Diam mengantuk, bergerak ngabisin lauk," komentar @g**ha*an.

"Pasti ada oknum kayak begini pas selamatan atau tahlilan," pendapat @in**am*ji.

Baca Juga: Maba Cowok Tercyduk Tidur Saat Ospek Online, Netizen: Malunya Nggak Tertolong

"Diam tidur mangap, bergerak bungkus makanan dengan sigap," canda @b**se*ja. Postingan video viral mengenai cowok yang ketiduran saat tamu lain berdoa tersebut bisa dilihat melalui LINK INI.

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB