Hitekno.com - Ketahui bagaimana cara aktifkan Shopee Paylater dengan mudah dan cepat. Lengkap dengan penjelasan syarat menggunakan layanan Shopee di bawah ini.
Bagi kamu yang hobby belanja online pasti sudah tidak asing lagi kan dengan platform yang bernama Shopee? Ada beberapa metode pembayaran di platform tersebut, salah satunya Shopee Paylater.
Nah untuk memberikan pengalaman berbelanja online yang mudah, aman, dan cepat Shopee menghadirkan metode pembayaran dengan konsep beli sekarang, bayar nanti melalui fitur Shopee Paylater.
Baca Juga: Cara Aktifkan Autentifikasi 2 Faktor Zoom, Amankan Konferensi Video
Cara aktifkan Shopee Paylater pun terbilang cukup mudah, kamu hanya perlu memenuhi beberapa persyaratan mulai dari akun Shopee kamu harus sudah terdaftar dan terverifikasi, akun Shopee kamu sudah berusia minimal tiga bulan dan sering digunakan untuk bertransaksi, update aplikasi Shopee kamu ke versi terbaru dan kamu harus memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang sah.
Melalui metode pembayaran Shopee Paylater ini kamu akan mendapatkan pinjaman dengan bunga yang sangat kecil dan untuk pembayaran pinjamannya bisa kamu lakukan dengan cicilan sebanyak 1 kali, 3 kali, 6 kali, ataupun 12 kali.
Soal keamanan layanan Shopee Paylater ini tidak perlu diragukan lagi karena Shopee Paylater telah terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan).
Baca Juga: Membaca Lebih Nyaman, Ini Cara Aktifkan Dark Mode di Aplikasi Google Docs
Apabila kamu sudah memenuhi syarat-syarat yang telah ditentukan oleh Shopee maka kamu tinggal ikuti saja cara aktifkan Shopee Paylater berikut ini :
Itulah cara aktifkan Shopee Paylater yang bisa kamu lakukan dengan mudah. Oiya pengajuan untuk melakukan proses aktivasi Shopee Paylater ini biasanya memakan waktu paling lama 2x24 jam dan layanan Shopee Paylater ini hanya bisa diaktifkan oleh pengguna terpilih saja ya.
Selamat mencoba cara aktifkan Shopee Paylater di atas. Ingat, manfaatkan layanan tersebut dengan bijak.
Baca Juga: Wajib Coba, Begini Cara Aktifkan Dark Mode di iOS 12