Lihat Emak-emak Goreng Pisang dengan Tangan Kosong, Netizen: Si Ho'oh Tenan Ketar-Ketir

Emak-emak santai memasukkan tangan ke minyak panas saat goreng pisang, sakti sekali.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 22 September 2022 | 15:45 WIB
Emak-emak Goreng Pisang dengan Tangan Kosong. (Twitter/ bagihumor)

Emak-emak Goreng Pisang dengan Tangan Kosong. (Twitter/ bagihumor)

Hitekno.com - Viral di media sosial, video yang menampilkan seorang emak-emak sedang goreng pisang. Namun bukan seperti biasanya, nampak ia dengan tangan kosong memasukkan pisang goreng ke minyak panas tersebut.

Lebih bikin herannya, nampak emak-emak ini dengan santai tanpai ekspresi mencelupkan tangannya ke minyak panas sambil membalik pisang goreng.

Dalam video viral di media sosial ini, ia tak nampak kepanasan melakukan hal tersebut. Sontak jadi sorotan netizen melihat prosesi menggoreng pisang dengan tangan kosong ini.

Baca Juga: Gegara Nomor Plat Mobil, Emak-emak Ngamuk sampai Ludahi Driver Taksi Online

Netizen pun nampak salut melihat sosok emak-emak yang menggoreng pisang tanpa spatula maupaun capitan ini.

Video viral di media sosial ini diunggah oleh akun Twitter @bagihumor, Rabu (21/9). Video ini sendiri telah ditonton sebanyak 55 ribu kali.

 "Si ho'oh tenan ketar ketir liat ini," tulisnya dalam postingan di Twitter.

Baca Juga: Emak-emak Simpan Sandal Jutaan Rupiah di Depan Rumah, Netizen: Auto Nangis Kalau Hilang

Ungkapan "Hoon tenan," identik dengan ucapan dukun asal Jawa Timur, Gus Samsudin yang kontroversial beberapa waktu lalu.

Tangkapan layar wajah datar emak-emak yang menggoreng pisang tanpa bantuan capitan. (Twitter/@bagihumor)
Tangkapan layar wajah datar emak-emak yang menggoreng pisang tanpa bantuan capitan. (Twitter/@bagihumor)

Netizen pun berkomentar kocak dengan tayangan Ibu yang menggoreng pisang tanpa spatula, tapi menggunakan tangan kosong.

"Ketika sudah biasa tersakiti," tulis netizen di Twitter.

Baca Juga: Remaja SMA Terciduk Berduaan di Dalam Kamar Mandi Warung, Emak-emak Ini Auto Marah

"Bini gw mah blom bisa kaya gini. goreng ikan ajah suruh lakinya mulu tkut minyak panas,"tulis netizen lainnya.

Ada juga netizen yang menyarankan agar tayangan tersebut tidak ketahuan pesulap merah.

"Jangan sampai pesulap merah liat nanti dibocorin triknya," kelakarnya.

Baca Juga: Lihat Foto Emak-emak Tahun 1980-an, Netizen: Kesederhanaan yang Mendamaikan

"Takut kalau jadi mantunya, mau beli peralatan dapur ntar di omongin pemborosan," tulis netizen..

Netizen lainnya juga berkomentar cara goreng pisang seperti itu justru menjadi kunci dagangan laris.

"Rahasia pisang goreng laris ini mah," tulisnya.

Sebagai catatan, apa yang dilakukan emak-emak goreng pisang dengan tangan kosong ini adegan berbahaya. Jangan ikuti aksinya, ya.

Itulah video viral di media sosial, penampakan emak-emak goreng pisang dengan tangan kosong. Santai memasukkan tangannya ke minyak panas yang membuat netizen kagum. (SuaraJogja.id/ Ismoyo Sedjati)

Berita Terkait
Berita Terkini

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB