Salah Naik Bus, Penjual Dodol Garut Salah Tingkah Gegara Hal Ini

Mental kuat sang penjual dodol Garut ini dipuji netizen.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Rabu, 05 Oktober 2022 | 18:52 WIB
Penjual dodol Garut salah naik bus. Ia malah tawarkan dodol ke rombongan penumpang asal Garut. (TikTok/ @asepamiazwarfarid)

Penjual dodol Garut salah naik bus. Ia malah tawarkan dodol ke rombongan penumpang asal Garut. (TikTok/ @asepamiazwarfarid)

Hitekno.com - Dodol Garut merupakan camilan khas Sunda yang biasanya dibeli sebagai oleh-oleh. Seorang penjual dodol yang salah naik bus ini sukses bikin netizen geli.

Pengguna Tiktok dengan akun bernama @asepamiazwarfarid membagikan momen ketika seorang penjual dodol salah tingkah di dalam bus.

Ternyata penjual dodol Garut itu naik bus di mana penumpangnya merupakan rombongan asal Garut. Ini mirip seperti penjual yang menawarkan gudeg ke orang Jogja atau pedagang yang menjajakan peuyeum ke wisatawan asal Bandung untuk oleh-oleh.

Baca Juga: Sharp Luncurkan Varian Baru Produk Air Purifier, Ini Keunggulannya

Penjual dodol nampak tersenyum malu di dekat supir. Meski begitu, ia tetap berusaha untuk menawarkan barang dagangannya.

"Mang Ucup salah naik bus. Jualan dodol Garut di Cirebon, ternyata rombongannya orang Garut semua," tulis @asepamiazwarfarid pada caption.

Penjual dodol Garut salah naik bus. Ia malah tawarkan dodol ke rombongan penumpang asal Garut. (TikTok/ @asepamiazwarfarid)
Penjual dodol Garut salah naik bus. Ia malah tawarkan dodol ke rombongan penumpang asal Garut. (TikTok/ @asepamiazwarfarid)

Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton lebih dari 3,4 juta dan memperoleh 152 ribu tanda suka.

Baca Juga: Pengamen Tukar Duit di Minimarket, Netizen Melongo Lihat Penghasilan Besarnya

Tak patah semangat, penjual dodol Garut bernama Mang Ucup ini berusaha menawarkan produknya dengan kocak. "Gimana solusinya Pak Haji? Tolong kasih solusi," kata Mang Ucup.

"Solusinya turun," balas salah seorang penumpang. Mang Ucup tertawa dan melanjutkan promosinya.

"Maksudnya solusi, Ucup cara jualannya gimana? Nah ini alhamdulillah ada penerangan. Nih kan mungkin orang Garut nggak asing (sama dodol), tapi ini akan belanjanya di Cirebon ya Pak Haji. Kalau sudah di Cirebon harganya Rp 35 ribu. Diketawain nggak papa Mang Ucup mah. Rp 35 ribu mahal atau murah?" ungkap penjual dodol.

Baca Juga: Jangan Sembarang Pilih Hosting, Bisa Bikin Website Tidak Optimal

"Mahal," jawab sebagian penumpang serempak. Meski ditertawakan penumpang, Mang Ucup tetap mencoba menawarkan dodol Garut.

Ia mendiskon produk, sehingga pembeli bisa memperoleh empat bungkus dodol Garut seharga Rp 100 ribu.

Penjual dodol Garut salah naik bus. Ia malah tawarkan dodol ke rombongan penumpang asal Garut. (TikTok/ @asepamiazwarfarid)
Penjual dodol Garut salah naik bus. Ia malah tawarkan dodol ke rombongan penumpang asal Garut. (TikTok/ @asepamiazwarfarid)

Penjual ini ternyata pintar dalam bercanda sehingga menghibur penumpang. Beberapa penumpang akhirnya membeli dodol Garut dari Mang Ucup.

Baca Juga: Viral Joko Kendil Jalan Kaki Cepat Lintasi Provinsi, Ngaku Naik Macan Putih

Postingan video viral mengenai penjual dodol Garut yang salah naik bus tersebut mendapat beragam komentar dari netizen.

"Makasih Mang Ucup, udah ngasih pelajaran tentang sales marketing yang baik walaupun dalam keadaan salah (emoticon tertawa)," kata @a**wi**wo.

"Tapi alhamdulillah loh orang Garut beli dodol Garut. Mental abangnya benar-benar kuat," puji @mu**15.

"Mang Ucup sangat menghibur," komentar @ad**co*e.

"Ngakak banget. Semoga laris manis Mang Ucup," doa @rm**ut*i.

"Nih dek, mama bawain oleh-oleh dari Cirebon. Setelah anaknya senang dijawab: dodol Garut," tulis @t**n*ywo.

Postingan video viral mengenai penjual dodol Garut yang salah naik bus tersebut bisa dilihat melalui LINK INI. (Bagi kalian yang ingin mengikuti informasi menarik seputar gadget, teknologi, dan viral bisa mengunjungi serta follow Facebook HiTekno di LINK INI).

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB