Hitekno.com - Baru-baru ini netizen ramai menyoroti rencana DPR yang menganggarkan biaya Rp 1,5 miliar untuk membeli TV. Menyusul rencana DPR ini, netizen justru dibuat geger usai melihat harga TV di online shop yang mendadak turun drastis.
Informasi mengenai anggaran fantastis yang dibuat DPR untuk membeli TV 43 inci ini diungkap dalam laman Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SiRUP) Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP).
Dengan anggaran ini, dapat disimpulkan bahwa masing-masing TV akan dibeli dengan harga Rp 15 juta. Usai terungkap ke publik, banyak netizen yang menganggap bahwa angka tersebut terlalu besar.
Baca Juga: Harga Google Pixel 7 dan Pixel 7 Pro di Berbagai Negara, Masuk Indonesia?
Terkait hal ini, seorang netizen dengan akun @rasjawa justru menemukan bahwa harga TV berukuran 42 inci turun drastis sehingga lebih terjangkau. Setelah sebelumnya dijual Rp 17 jutaan, kini TV tersebut dijual murah Rp 13 jutaan saja.
"Setelah heboh DPR mau beli 100 TV ukuran 43 inci dengan budget Rp 1,5 miliar, tau-tau TV OLED LG C2 ukuran 42 inci turun harga dari Rp 17 jutaan jadi Rp 13 jutaan! Konspirasi apakah ini?" tulis akun Twitter tersebut.
Usai fakta mengenai harga TV di online shop yang turun drastis, netizen lalu meninggalkan berbagai komentarnya. Reaksi-reaksi ini diberikan sambil menyindir aksi DRP yang menganggarkan biaya Rp 1,5 miliar untuk membeli TV.
Baca Juga: Daftar Harga HP Samsung Oktober 2022 Terlengkap Termurah hingga Termahal
"Yang non Smart TV malah jauh lebih murah kok. Pertanyaannya, di kantor DPR apa perlu Smart TV? Kerjanya mereka lewat laptop/komputer atau TV?" tulis salah satu netizen.
"Setelah dihitung-hitung pakai PPN 11 persen dan PPH 2,5 persen, asumsi harga di toko online belum termasuk PPN PPH ya guys ya" balas netizen.
"Kan anggap aja DPR mau beli yang termahal" komentar akun lainnya.
Baca Juga: Jess No Limit Beri Hadiah Toa ke Sisca Kohl, Ternyata Berguna Banget Lho!
Menuai pro dan kontra dari kalangan netizen, hingga kini masih belum diketahui dengan pasti apakah DPR akan membeli TV 43 inci ini atau tidak. Jika tertarik, kamu bisa membeli TV 42 inci yang turun harga di online shop ini.
(Bagi kalian yang ingin mengikuti informasi menarik seputar gadget, teknologi, dan viral bisa mengunjungi serta follow Facebook HiTekno di LINK INI)
Baca Juga: Jess No Limit dan Sisca Kohl Sudah Lamaran Sejak Agustus, Netizen: Tak Terlacak Pergerakannya