Hitekno.com - Para gadis keturunan Eropa atau Indo-Eropa banyak yang tinggal di Indonesia sebelum tahun 1945. Sebuah foto mengenai gadis Eropa di Bandung pada tahun 1920-an ini berhasil menarik perhatian netizen.
Akun fanspage Facebook Potret Sejarah Indonesia membagikan dua foto yang memperlihatkan gadis Eropa di depan sebuah rumah.
Postingan sebelah kiri menampilkan foto asli yang masih hitam putih. Unggahan di sebelah kanan memperlihatkan versi berwarna dari foto tersebut.
Baca Juga: Ramai Keluhan Iklan di MIUI Xiaomi, Netizen: Itu HP Apa Reklame?
"Potret seorang gadis Eropa bernama 'Truus Charls' di depan rumahnya di Bandung pada tahun 1920," bunyi keterangan pada foto.
Postingan foto jadul ini menarik perhatian setelah memperoleh dua ribu tanda suka dan dibagikan lebih dari 160 kali oleh netizen.
Akun fanspage Facebook Potret Sejarah Indonesia sebenarnya membagikan ulang sebuah arsip online yang tersimpan di Leiden University Libraries (koleksi KITLV Leiden).
Baca Juga: Jack Dorsey Buka Suara Usai Twitter PHK Massal
Ratusan foto di perpustakaan online Leiden University Libraries menampilkan potret gadis Eropa atau Indo-Eropa di Indonesia antara tahun 1900 hingga 1950-an.
Melalui situs perpustakaan online Leiden University, sebagian besar foto di tahun 1900-an memperlihatkan orang-orang keturunan Eropa, Indo-Eropa, petinggi KNIL, dan bangsawan Belanda.
Saat difoto, wanita Indo-Eropa di tahun 1900-an nampak mengenakan gaun mewah dan beberapa perhiasan di bagian kepala. Sementara gadis Indo-Eropa yang lebih muda cenderung memakai gaun berwarna putih dengan desain cukup mirip satu sama lain.
Baca Juga: Customer Ini Nggak Mau Dibonceng Driver Ojol, Netizen: Drivernya Terlalu Cantik Sih
Gadis Eropa di Bandung ini terlihat sangat modis pada zamannya. Ia mengenakan gaun putih dengan ikat pinggang kain warna hitam. Puluhan netizen memuji bahwa gadis Eropa itu memiliki paras cantik dan cukup modis.
Meski begitu, terdapat pula yang menilai bahwa terdapat aura menyeramkan pada foto hitam putih ini. Unggahan foto jadul mengenai gadis Eropa pada tahun 1920-an mendapat beragam komentar dari netizen.
"Zaman dulu bajunya sudah modis, beda dengan rakyat Indonesia," kata Sh**ui**a Il**.
"Cantik sih, tapi kok serem ya," pendapat At**s.
"Bener, dia sangat cantik. Cuma aku langsung ingat sama hantu noni-noni Belanda (emoticon takut)," balas Ar**fir**us.
"Mirip Princess Anne dari Inggris waktu masih muda," komentar Ag**ha L**ia.
"Kursi rotan yang khas, ada sepeda juga. Pasti dari keturunan bangsawan. Pribumi yang punya sepeda cuma golongan ningrat pada saat itu," tulis U** Na**.
Itulah tadi foto jadul gadis Eropa di Bandung pada tahun 1920-an yang menarik perhatian netizen, bagaimana pendapat kalian?