Hitekno.com - Kita sering menemukan spam komentar "Kamu nanya" pada beberapa video FYP di TikTok. Seseorang yang memopulerkan jargon "Kamu nanya" itu adalah cowok bernama Alif Cepmek.
Follower TikTok @alif_cepmek kini mencapai lebih dari 1,2 juta akun. Jumlah follower-nya melesat lebih dari 600 ribu dalam kurun waktu satu bulan saja.
Pantauan HiTekno.com, Alif Cepmek memiliki sekitar 600 ribuan follower pada awal Oktober 2022. Setelah video Alif Cepmek kerap FYP, banyak netizen yang terkena "sindrom Kamu nanya".
Baca Juga: Riset: Orang Kaya Cenderung Sebabkan Kerusakan Lingkungan, Kok Bisa?
Tak jarang kita menemukan tulisan "Kamu nanya" dalam kolom komentar di TikTok. Alif kerap menampilkan gaya mirip Dilan dengan potongan rambut cepmek (cepak mekar).
Cowok itu terkenal dengan pernyataan unik seperti "Kamu nanya", "Ente kadang-kadang ente", dan "Rawwr".
Mempunyai lebih dari 1 juta follower, Alif Cepmek sekarang banjir endorse di TikTok. Postingan terbaru menampilkan Alif Cepmek yang mempromosikan sebuah tempat untuk potong rambut.
Baca Juga: Salfok Gadis Ini Cosplay Karakter Genshin Impact, Netizen: Yoimiya Tercantik
Alif mengungkap bahwa Cepmek merupakan singkatan dari Cepak Mekar. Rambut bagian samping dipotong cepak sementara bagian atasnya dibiarkan panjang atau mekar.
Video saat Alif Cepmek berjualan baju di gang sempit juga menuai atensi dari netizen. Tak hanya netizen, komika dan aktor bernama Kemal Pahlevi turut memuji perjuangan Alif Cepmek dalam membuat konten.
Kita bisa melihat bahwa Alif Cepmek atau Dilan Cepmek ini membuat video dengan alat seadanya. Ia pernah terekam berjualan baju pada gang sempit dengan banyak genangan air di sekitarnya.
Baca Juga: WC di Atas Bukit Ini Tawarkan Pemandangan Estetik, Netizen: BAB Auto Lancar
Alif kerap memarodikan dirinya sendiri saat bergaya ala Dilan. Konten terbaru memperlihatkan Alif saat membahas "sindrom Kamu nanya" yang melanda netizen.
"Sindrom kamu nanya sudah terjadi di mana-mana," kata salah seorang netizen. Alif Cepmek membalas komentar tersebut dengan penyataan "Kamu bertanya-tanya?" dan "Rawwr" yang khas.
Melihat banyak video Alif Cepmek yang muncul di FYP, tak heran apabila follower-nya terus bertambah. Akun lain yang membuat konten dengan Alif Cepmek bahkan ditonton jutaan kali sehingga jargon "Kamu nanya" semakin viral.