Lihat Iklan Lawas Motor 1980-an, Netizen: Hanya Level Sultan yang Bisa Beli

Honda menjuluki motor tahun 80-an ini sebagai Si Kontan.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Sabtu, 03 Desember 2022 | 16:11 WIB
Bahasa pemasaran di iklan motor jadul 1980-an ini menarik perhatian netizen. (Facebook/ Perpustakaan Nasional)

Bahasa pemasaran di iklan motor jadul 1980-an ini menarik perhatian netizen. (Facebook/ Perpustakaan Nasional)

Hitekno.com - Perusahaan tentu bakal memberikan kalimat menarik pada iklan agar produknya laris. Sebuah iklan jadul mengenai motor bebek pada tahun 1980-an mampu menarik perhatian netizen.

Akun Facebook resmi Perpustakaan Nasional RI membagikan iklan jadul yang pernah dimuat pada surat kabar di tahun 1987. Rupanya iklan jadul itu berusaha mempromosikan Honda Astrea Star yang diklaim memiliki nilai jual stabil.

"Salah satu iklan merek sepeda motor. Katanya, memiliki sepeda motor merek ini sama saja memiliki uang kontan, karena nilai kembalinya dianggap stabil," tulis akun Facebook Perpustakaan Nasional dalam keterangannya.

Baca Juga: Melongo Lihat Sepatu Mahal Penjual Telur Gulung Ini, Netizen: Kece Badai

Iklan jadul tersebut merupakan salah satu dokumen dari koleksi Layanan Surat Kabar Langka Perpustakaan Nasional RI. Kita dapat melihat bahwa perusahaan seakan-akan ingin pembeli berpikir bahwa memiliki motor ini seperti sebuah investasi.

"Si Kontan, demikian rekan para pedagang menamakan Astrea Star. Maksudnya, memiliki Honda sama saja memiliki uang kontan. Pengalaman kami, setiap saat perlu suntikan modal, menjual kembali Si Kontan selamanya tidak rugi, bahkan untung pakai," bunyi iklan jadul 1980-an.

Bahasa pemasaran di iklan motor jadul 1980-an ini menarik perhatian netizen. (Facebook/ Perpustakaan Nasional)
Bahasa pemasaran di iklan motor jadul 1980-an ini menarik perhatian netizen. (Facebook/ Perpustakaan Nasional)

Mereka turut mengklaim dan membanggakan bahwa mesin motor itu tidak berasap, halus namun bertenaga, paling irit, serta perawatannya mudah. Postingan iklan lawas ini berhasil menarik perhatian setelah dibagikan puluhan kali oleh netizen.

Baca Juga: Nella Kharisma Nekat Pargoy saat Hamil, Netizen: Meresahkan ya Bund

Melalui beberapa foto jadul yang pernah beredar, kita melihat bahwa orang-orang tempo dulu nampak bangga ketika bisa berfoto di samping motor dan mobil.

Kendaraan saat itu tergolong mahal sehingga hanya orang-orang tertentu saja yang memiliki motor di tahun 1960-an hingga 1980-an.

Kita pernah melihat orang yang nampak bangga ketika berfoto di samping Suzuki FR80, seri Honda Super Cup 1970, Vespa Sprint 1968, dan Honda Astrea Grand. Terdapat netizen yang menyeletuk bahwa perusahaan ikut menyelipkan "propaganda" pada iklan tersebut.

Baca Juga: Tas Koper Jadul Ini Bikin Nostalgia, Netizen: Emakku Dulu Nggak Mampu Beliin

Bahasa pemasaran di iklan motor jadul 1980-an ini menarik perhatian netizen. (Facebook/ Perpustakaan Nasional)
Bahasa pemasaran di iklan motor jadul 1980-an ini menarik perhatian netizen. (Facebook/ Perpustakaan Nasional)

Hal tersebut cukup lumrah karena setiap perusahaan pasti ingin produknya laris di pasaran. Unggahan iklan jadul motor 1980-an ini memancing beragam komentar dari netizen.

"Hanya level sultan yang saat itu bisa beli," kata D**hi K**ya*i.

"Wah, propaganda Honda ini," balas H**r* Pr*d**a.

"Di kecamatanku masa itu paling cuma 5 unit saja yang punya. Barang mahal dan langka," kenang Am* K**a.

"Lebih mahal motor daripada tanah dulu," pendapat K**a.

Itulah tadi postingan iklan motor jadul 1980-an dengan bahasa pemasaran yang cukup unik sehingga menarik perhatian netizen, bagaimana pendapatmu?

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB