Meningkat Drastis Usai Piala Dunia 2022, Akun Instagram Messi Punya 80 Juta Followers Palsu?

Menang di Piala Dunia 2022 bersama timnas Argentina, Lionel Messi sukses memecahkan rekor baru sebagai pemilik like terbanyak.

Amelia Prisilia

Posted: Jum'at, 23 Desember 2022 | 16:15 WIB
Lionel Messi. (instagram/leomessi)

Lionel Messi. (instagram/leomessi)

Hitekno.com - Pentolan Argentina, Lionel Messi memecahkan rekor baru di Instagram usai menang di Piala Dunia 2022 lalu. Kemenangan ini rupanya membuat akun Instagram Messi banjir followers baru.

Meningkatnya jumlah followers akun Instagram Messi membuat beberapa netizen penasaran mengenai kemungkinan dirinya mempunya pengikut palsu. Seorang netizen dengan akun @social.media.statistics kemudian melakukan proses cek.

Dengan memanfaatkan situs Modash, netizen ini menemukan bahwa akun Instagram Lionel Messi @leomessi memiliki sekitar 23 persen atau sekitar 80 juta followers palsu dari total 407 juta followers yang ia punya.

Baca Juga: Realme 10 Pro Plus Segera Masuk ke Indonesia, Apa yang Akan Dibawanya?

Tidak ada penjelasan apapun mengenai followers palsu di akun Instagram Lionel Messi yang berhasil ditemukan melalui situs Modash ini. Sebelumnya, lembaga riset Ghost Data berhasil mengungkap adanya 95 juta akun palsu di Instagram.

Secara dampak buruk, akun-akun palsu ini rupanya membawa efek buruk untuk sesama pengguna Instagram lainnya yang berkaitan dengan bisnis maupun pekerjaan.

 

Baca Juga: Boruto: Mengapa Sarada dan Sumire Kebal Kekuatan Eida? Padahal Lainnya Takluk

Di sisi lain, usai menang di Piala Dunia 2022 bersama timnas Argentina, Lionel Messi sukses memecahkan rekor baru sebagai pemilik like terbanyak di Instagram untuk foto dirinya yang sedang mengangkat piala.

Hingga artikel ini dibuat, unggahan foto Lionel Messi yang sedang mengangkat piala usai memenangkan Piala Dunia 2022 ini sudah mendapat lebih dari 70 juta likes dan 1,9 komentar dari netizen.

Meskipun mendapat jumlah followers yang meningkat secara drastis usai menang Piala Dunia 2022, Lionel Messi rupanya masih belum mampu menyalib pesaingnya yaitu Cristiano Ronaldo sebagai pemain bola dengan jumlah followers terbanyak di Instagram.

Baca Juga: Dapat Buff, Ini 6 Item untuk Build Moskov Tersakit Mobile Legends

Berdasarkan pantauan tim HiTekno, Lionel Messi memiliki total 407 juta followers. Jauh lebih kecil daripada Cristiano Ronaldo yang memiliki 521 juta followers di akun Instagram miliknya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB