Hitekno.com - Kawasan Blok M di tahun 1980 membuat netizen nostalgia. Dari potret jadul yang diunggah ke Instagram, penampilan sejumlah siswa SMA menjadi sorotan netizen kekinian.
Potret lawas kawasan Blok M di tahun 1980 ini diunggah oleh akun @potolawas dan langsung menjadi viral di Instagram pada Kamis (22/12/2022) lalu.
"Potret kawasan Blok M, Jakarta sekitar tahun 1980-an" tulis caption unggahan.
Baca Juga: Ditinggal Wannn Masuk GPX Bareng Donkey dan Oura, Luminaire: WORLD Nggak Solid!
Dalam potret tersebut, nampak kawasan Blok M yang cukup ramai dengan masyarakat dan siswa-siswa SMA yang sedang melakukan kegiatan masing-masing. Sama seperti sekarang, kawasan Blok M rupanya sudah cukup ramai dengan sejumlah kendaraan yang melintas.
Dari potret lawas yang viral di Instagram ini, netizen kemudian meninggalkan berbagai komentarnya usai menyoroti penampilan siswa-siswa SMA tersebut.
"Era Dilan yang sesungguhnya" balas netizen.
"Dulu murid-murid SMA kelihatan sudah dewasa gitu ya" komentar akun lainnya.
"Zaman itu, bukan anak gaul Jakarta kalau nggak nongkrong di Blok M" ungkap netizen.
"Wah ingat banget, tongkrongan gue nih" tulis salah satu pengguna Instagram.
Baca Juga: Mengapa Fans Anime Ramai Memboikot Rurouni Kenshin yang Baru?
Viral di Instagram, potret lawas kawasan Blok M yang diambil pada tahun 1980 ini lalu telah mendapat lebih dari 5.000 likes dan ratusan balasan dari netizen usai diunggah oleh akun @potolawas.