Kuliner Nasi Minyak di Surabaya Ini Bikin Merinding, Netizen: Welcome Kepala Puyeng!

Meski tampak menggiurkan, kebanyakan warganet di Twitter justru mengomentari hidangan ini yang justru dinilai tidak sehat.

Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 18 Januari 2023 | 12:49 WIB
Kuliner nasi minyak di Surabaya. (twitter/txtdrkuliner)

Kuliner nasi minyak di Surabaya. (twitter/txtdrkuliner)

Hitekno.com - Kuliner nasi minyak di Surabaya membuat netizen geger belum lama ini. Bukan tanpa alasan jika kuliner ini disebut demikian. Pasalnya, menu nasi bebek yang disajikan nampak penuh dengan minyak. Hal ini lantas membuat netizen berdebat terkait masalah kesehatannya.

Dalam video yang diunggah akun TikTok @tiktok_kulineran, kulineran gerobak tersebut tampak ramai diminati oeh para pelangan yang antre. Menunya dinilai dan jadi favorit banyak orang karena, karena bumbu dan sambalnya disiram dengan minyak jelantah panas.

Inilah sebabnya, menu tersebut sering dikenal sebagai nasi minyak. Tayangan itu juga memperlihatkan bagaimana si penjual berkali-kali menambahkan minyak panas bekas menggoreng ikan ke wadah berisi bumbu dan sambalnya.

Baca Juga: POCO F5 5G Mulai Diproduksi di Asia dan Eropa, Segera Meluncur?

"Tapi harus mimin akui sih minyak jelantah gini nih yang biki nasi semakin gurih. Apalagi dipaduin dengan bebek empuk dan berempah gini, beuh makin beripat-lipat ganda guys kenikmatannya," pungkas narasi dalam video seperti yang Suara.com kutip pada Selasa (17/1/2023).

Meski tampak menggiurkan, kebanyakan warganet di Twitter justru mengomentari hidangan ini yang justru dinilai tidak sehat. Apalagi, penggunaan minyak jelantah dalam hidangan tersebut terlihat cukup banyak. Video ini pun ramai dikomentari oleh warganet setelah diunggah ulang oleh akun @txtdrkuliner.

Baca Juga: 7 Karakter Free Fire dengan Skill Paling Unik, Harus Coba untuk Panen Booyah

"Makanan serem gini pasti bukanya malam, jam-jam pencernaan istirahat. Gak heran kalau umur 30 an udah mulai masuk poli internist dan poli syaraf. Apalagi buat orang yang suka makan beginian tapi gak pernah olahraga. Serem," ujar@prophxxxxxxxx.

"Welcome pala puyeng, gampang marah. Alias kolesterol dan darah tinggi. Baek baek struk, bapak gue udah soalnya," tulis @snggxxxx.

"Ah gila langsung stroke di tempat ini mah gue anj***," ungkap @heroxxxx.

Baca Juga: 5 Tips Penting agar Baterai Laptop Awet dan Anti Ngedrop

Video pun telah mendapatkan lebih 11 ribu tanda suka dengan komentar beragam, yang rata-rata menyoroti betapa berbahayanya makanan ini.

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB