Hitekno.com - Beredar postingan video di YouTube yang mengklaim bahwa Arya Saloka meninggal dunia setelah mengendarai motor. Berikut terdapat cek fakta untuk menelusuri klaim tersebut.
Postingan video di YouTube memperlihatkan seorang pria yang diilustrasikan sebagai Arya Saloka sedang mengendarai motor gede (moge).
Terdapat beberapa pengendara moge lain di dalam postingan tersebut.
Baca Juga: Cinta Laura Sebut Orang Nyinyir Sebenarnya Terpuruk, Netizen: Cocok untuk Nikita Mirzani Nih
Kabar ini dibagikan oleh kanal YouTube Ajudan Amanda Manopo yang mengunggah video berjudul "Arya Saloka Meninggal Dunia Usai Mengalami Kecelakaan Motor!!"
Dalam thumbnail terlihat seorang pasien di atas ranjang tengah dimasukkan ke dalam ambulans dengan bantuan petugas kesehatan.
Video tersebut hingga kini telah disaksikan sebanyak lebih dari 150 penayangan. Namun, apakah benar Arya Saloka alami kecelakaan motor dan meninggal dunia?
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Luna Maya Bangun Rumah dengan Maxime Bouttier di Bali?
CEK FAKTA:
Setelah menonton video berdurasi 1 menit 24 detik di atas, tak ada bukti valid maupun pernyataan resmi yang menyatakan bahwa Arya Saloka kecelakaan motor hingga meninggal dunia.
Bukannya memberikan penjelasan kredibel, pengunggah video hanya memasukkan cuplikan rekaman singkat para pengendara moge yang tengah touring.
Baca Juga: CEK FAKTA: Eksekusi Ferdy Sambo Dilakukan dan Jenazah Dimakamkan Secara Terhormat, Benarkah?
Sebelumnya, Arya Saloka juga terlihat bepergian bersama rekannya mengendarai moge.
Namun, hingga akhir video tidak ada informasi terkait kecelakaan motor yang menimpa Arya Saloka hingga meninggal dunia.
Selain itu, foto yang ditampilkan pada thumbnail tidak memiliki kaitan dengan Arya Saloka.
Kesimpulan:
Dengan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa kabar Arya Saloka alami kecelakaan motor hingga meninggal dunia merupakan berita palsu atau hoaks.
Unggahan di atas dapat dikategorikan sebagai konten menyesatkan karena isi video tidak selaras dengan judul yang tertera. (Suara.com/Saka Junji)
Catatan Redaksi:
Artikel ini merupakan bagian dari konten Cek Fakta Suara.com. Dibuat seakurat mungkin dengan sumber sejelas mungkin, namun tidak mesti menjadi rujukan kebenaran yang sesungguhnya (karena masih ada potensi salah informasi). Lebih lengkap mengenai konten Cek Fakta bisa dibaca di laman ini. Pembaca (publik) juga dipersilakan memberi komentar/kritik, baik melalui kolom komentar di setiap konten terkait, mengontak Redaksi Suara.com, atau menyampaikan isu/klaim yang butuh diverifikasi atau diperiksa faktanya melalui email [email protected].