Hitekno.com - Seluruh dunia akan merasakan Gerhana Bulan total terlama pada 28 Juli dini hari.
Sayangnya, fenomena ini diikuti dengan hoax yang meresahkan banyak orang.
Pesan hoax ini tersebar melalui aplikasi chat WhatsApp yang dikirim secara broadcast.
Baca Juga: Mudah Banget, Ini 5 Tips Memotret Milky Way Lewat Smartphone
Pesan tersebut berisi imbauan agar pengguna mematikan gadget-nya pada pukul 00.30-03.30 WIB dini hari.
Menurut kabar ini, akan ada radiasi tertinggi yang muncul akibat pancaran cahaya kosmis.
Dalam pesan yang seolah meyakinkan ini, dituliskan jika salah satu stasiun televisi di Singapura juga telah mengumumkan berita tersebut.
Baca Juga: Alasan Gerhana Bulan 28 Juli 2018 Tidak Boleh Terlewatkan
Tidak hanya stasiun televisi Singapura, Google, NASA dan kantor berita BBC juga disebutkan dalam pesan hoax ini.
Pembuat kabar ini lalu meminta agar kamu melanjutkan pesan yang dikirim untuk menyelamatkan rekan dan saudara.
Kepala Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Thomas Djamaluddin, memastikan jika kabar yang beredar adalah hoax.
Baca Juga: Plot Twist 7 Game Ini Bocorkan Rahasia Sejak Awal
Thomas menyatakan, tidak ada keterkaitan pesan itu dengan fenomena Gerhana Bulan total telama yang akan terjadi dini hari nanti.
Berikut isi pesan hoax yang beredar di WhatsApp tersebut.
"Malam ini antara jam 00.30 pagi hingga 03.30 pagi pastikan off HP, laptop dan lain-lain dan jauhkan dari badan anda. TV Singapore telah mengumumkan berita tersebut. Tolong beritahu keluarga dan sahabat-sahabat anda. Malam ini antara jam 00.30 pagi hingga 03.30 pagi bumi kita akan menghadapi radiasi yang paling tinggi. Pancaran cahaya Cosmic akan melintasi dekat dengan bumi. Oleh itu off HP dan lain-lain dan jauhkan dari badan anda sebab akan menyebabkan kita mendapat efek radiasi yang berbahaya... Boleh lihat di Google dan NASA dan berita BBC. Bagikan pesan ini kepada orang-orang lain yang penting bagi keluarga, teman, sahabat, dan juga anak-istri anda. Anda boleh menyelamatkan nyawa banyak orang dengan berbuat demikian... Semoga bermanfaat. Amin.."
Baca Juga: Deretan Meme Sinetron Gerhana, Bikin Ngakak
Gerhana Bulan total akan terjadi pada 28 Juli dini hari dan menjadi Gerhana Bulan terlama abad ini, karena mencapai 103 menit.
Jika kamu menemukan kabar hoax di WhatsApp mengenai Gerhana Bulan total, jangan langsung percaya ya guys.