Robot Popcorn, Konyol tapi Canggih

Konyol, jenius, gila merupakan tiga kata yang tepat untuk robot yang satu ini.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Kamis, 09 Agustus 2018 | 15:30 WIB
Ilustrasi Popcorn. (MyRecipes)

Ilustrasi Popcorn. (MyRecipes)

Hitekno.com - Ketika kita membayangkan sebuah robot, pasti terlintas dari pikiran kita mengenai robot laba-laba, harimau, maupun robot yang menyerupai manusia. Namun seorang ilmuwan berhasil membuat robot yang konyol namun canggih yaitu robot popcorn.

Tenang saja, ini bukan proyek lucu-lucuan dari film animasi Big Hero 6 ataupun karya dari Willy Wonka. Robot popcorn merupakan hasil kerja insinyur mekanik dan elektrik yang berasal dari Laboratorium Kolektif Embodied Universitas Cornell.

Hasil penemuan robot popcorn sudah dipresentasikan pada Konferensi Internasional IEEE tentang Robotika dan Otomatisasi.

Baca Juga: Temukan Robot Biksu Super Canggih di Kuil Longquan Beijing

Robot Popcorn. (Cornell University)
Robot Popcorn. (Cornell University)

Dikutip dari iflscience, cara kerja robot popcorn diawali dengan tabung silikon fleksibel yang diisi penuh dengan 36 bji jagung.

Silikon fleksibel tersebut dililitkan dengan kawat nikrom tipis. Ketika kawat nikrom memanas, biji jagung meletus dan berubah menjadi popcorn dengan cepat dalam ukuran tertentu.

Ekspansi tersebut memberikan tekanan terhadap jari-jari dinding luar yang membuat robot meringkuk.

Baca Juga: Ilmuwan Ciptakan Robot Cheetah, Mampu Melompat di Meja

Cara Kerja Robot Popcorn. (Cornell University)
Cara Kerja Robot Popcorn. (Cornell University)

Dengan mekanisme tersebut robot popcorn dapat mengambil obyek yang ada di bawahnya.

"Tujuan dari laboratorium kami adalah untuk mencoba membuat robot yang sangat minimalis sehingga ketika dikerahkan dalam jumlah besar dapat melakukan hal-hal hebat," kata seorang peneliti yang bernama Steven Ceron.


Robot Popcorn. (Youtube.com/ IEEE Spectrum)

Baca Juga: Cegah Asteroid Tabrak Bumi, NASA Membangun Robot

Para peneliti juga mencatat bahwa penelitian mereka murah, mudah didadapat dan tentunya ramah lingkungan.

Robot popcorn akan dikembangkan lebih lanjut sehingga di masa depan bisa diaplikasikan untuk mengangkat obyek yang lebih berat lagi.

Baca Juga: Jutawan Bitcoin Buat Lengan Robot Mirip Musuh Spider-Man

Berita Terkait
Berita Terkini

Menyambut tahun 2025, terdapat beberapa kunci tren yang diprediksi akan terus membentuk masa depan biometrik di pasar In...

sains | 15:42 WIB

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB

Setaman adalah nama singkatan dari Sehat Perkata dan Nayaman....

sains | 16:31 WIB