Peneliti Kenalkan Spesies Baru Laba-Laba dengan Tato di Tubuhnya

Joseph Schubert menemukan ketiga spesies laba-laba tersebut saat bekerja untuk Proyek Maratus.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Minggu, 10 Maret 2019 | 20:45 WIB
Spesies laba-laba terbaru. (twitter/j_schubert_)

Spesies laba-laba terbaru. (twitter/j_schubert_)

Hitekno.com - Belum lama ini seorang peneliti bernama Joseph Schubert resmi memperkenalkan spesies baru laba-laba asal Australia yang memiliki corak mirip tato di tubuhnya.

Penemuan ini sukses menambah daftar panjang spesies laba-laba yang berhasil ditemukan di Australia.

Hal ini Joseph Schubert umumkan melalui akun Twitter pribadinya pada Selasa (5/3/2019) lalu. Total ada tiga spesies baru yang secara resmi diperkenalkan oleh Joseph.

Baca Juga: Serem Banget, Ini Bocoran Skor AnTuTu Benchmark Xiaomi Black Shark 2

''Ini tiga spesies terbaru dari Australia. Hingga hari ini ketiganya memiliki nama resmi, Maratus Aquilus, Maratus Felinus, dan Maratus Combustus..'' tulisnya.

Spesies laba-laba terbaru. (twitter/j_schubert_)
Spesies laba-laba terbaru. (twitter/j_schubert_)

Dilansir dari Pedestrian, Joseph Schubert menemukan ketiga spesies laba-laba tersebut saat bekerja untuk Proyek Maratus.

Ketiga laba-laba tersebut memiliki corak yang khas berwarna cerah di tubuhnya yang terlihat mirip dengan tato pada tubuh manusia.

Baca Juga: Selain Segitiga Bermuda, 3 Segitiga Ini Juga Terkenal Berbahaya

Hal ini disebut sebagai hal yang baru. Pasalnya, laba-laba biasanya dikenali melalui taring dan rambutnya. Ketiga laba-laba ini malah dikenali melalui pola warna menyerupai tato yang berada di perutnya.

Untuk melihat setiap corak pada tubuh laba-laba ini, Joseph Schubert perlu menggunakan kaca pembesar karena ukuran tiap laba-laba yang begitu kecil.

Spesies laba-laba terbaru. (twitter/j_schubert_)
Spesies laba-laba terbaru. (twitter/j_schubert_)

Dari hasil pengamatannya, laba-laba yang jantan memiliki tato yang cerah. Sedangkan betina memiliki warna yang tidak mencolok sehingga sulit diidentifikasi.

Baca Juga: Bak Mak Comblang, PUBG Mobile Kembali Pertemukan Pasangan Gamer

Proyek Maratus yang membawa Joseph Schubert menemukan tiga spesies laba-laba ini dilakukannya di danau Jasper dan Gunung Romance yang terdapat di barat daya Australia.

Penemuan besar Joseph Schubert ini menambah daftar panjang spesies laba-laba di Australia. Tercatat sudah ada 73 spesies laba-laba Maratus yang sudah ditemukan dan dinamai.

Baca Juga: Catat Tanggalnya, Huawei Nova 4e Siap Meluncur

Berita Terkait
Berita Terkini

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB

Setaman adalah nama singkatan dari Sehat Perkata dan Nayaman....

sains | 16:31 WIB

Melalui Yandex Cloud, Yandex Weather, dan Yandex School of Data Analytics (YSDA) berkolaborasi untuk mengintegrasikan ke...

sains | 12:33 WIB