Hitekno.com - Di zaman modern ini, kita sering melihat penggundulan hutan sebagai akibat dari pendirian kawasan hunian manusia atau korban industrialisasi. Seorang pemilik galeri sekaligus kurator asal Swiss, Klaus Littmann berhasil mengubah stadion menjadi hutan baru.
Littman mewujudkan karya dan visi distopian milik seniman Max Peintner yang berjudul The Unending Attraction of Nature pada tahun 1970.
Pada karya yang tergabung dalam proyek For Forest: The Unending Attraction of Nature tersebut, Peintner menggambarkan bahwa suatu saat nanti akan ada pemandangan langka ketika hutan menjadi tontonan orang di tengah stadion.
Baca Juga: Sempat Viral, Benarkah Hutan Amazon Memproduksi 20 Persen Oksigen Bumi?
Sebanyak tiga ratus pohon kini tumbuh di stadion Wörthersee, Klagenfurt, Austria.
Pohon-pohon yang terdiri dari beberapa spesies, termasuk pohon birch, alder, aspen, willow (gandarusa), dan pohon ek.
Tim yang menyusunnya mengambil pohon-pohon tersebut dari tiga pembibitan yaitu di Italia, Jerman, dan Belgia.
Baca Juga: Tempat Berlindung Fauna Langka, Ini 3 Fakta Hutan Raya Bukit Soeharto
Butuh waktu selama 22 hari bagi tim untuk "menanam" instalasi seni publik begitu pohon tiba di Austria.
"Dengan intervensi seni ini saya ingin menantang persepsi kita tentang alam dan mempertajam kesadaran kita tentang hubungan masa depan antara alam dan manusia," kata Klaus Littmann.
Dilansir dari Fast Company, kurator terkenal asal Swiss tersebut menginginkan bahwa alam tidak boleh dianggap remeh di masa depan.
Baca Juga: Ronaldo dan Madonna Prihatin, Kebakaran Hutan Amazon Bikin Netizen Menangis
Hutan harus dipandang sama seksinya ketika kita mengidolakan tim favorit yang sedang berlaga di tengah stadion.
Nantinya, hutan di dalam stadion ini akan dibuka setiap hari dan pengunjung dapat melihatnya secara gratis hingga tanggal 27 Oktober 2019.
Stadion Wörthersee yang bisa menampung sebanyak 30 ribu penonton akan menjadi saksi perubahan warna daun ketika terjadi pergeseran saat musim panas ke musim gugur.
Baca Juga: Alami Kebakaran Terparah Sepanjang Sejarah, Ini Fakta Hutan Amazon
Ketika masyarakat dunia dikagetkan dengan kebakaran hutan Amazon pada akhir Agustus 2019, keberadaan hutan baru di stadion ini merupakan sebuah langkah kecil yang berharga.
Selain menjadi karya seni menakjubkan, tentunya keberadaan hutan baru di stadion ini bisa ikut berkontribusi dalam membantu memerangi perubahan iklim.