Sepasang Kerangka Berumur Ribuan Tahun Ditemukan Saling Bergandengan Tangan

Sepasang kerangka ini diyakini mati saat berada di zaman peperangan.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Jum'at, 13 September 2019 | 16:15 WIB
Kerangka yang bergandengan tangan diyakini berumur 1.500 tahun. (YouTube/ Mirror24 News)

Kerangka yang bergandengan tangan diyakini berumur 1.500 tahun. (YouTube/ Mirror24 News)

Hitekno.com - Sepasang kerangka yang sepertinya memiliki sisi romantis seperti Romeo dan Juliet telah berhasil ditemukan dan diteliti kembali oleh ilmuwan. Penelitian menunjukkan bahwa kedua kerangka tersebut telah berumur sekitar 1.500 tahun.

Namun sayangnya, sepasang kerangka tersebut bukanlah Romeo dan Juliet yang sebenarnya.

Kesimpulan tersebut diambil mengingat cerita Romeo dan Juliet ditulis pada tahun 1595-1597, sehingga cerita itu seribu tahun setelah kerangka tersebut mati.

Baca Juga: Lagi Tren, Player Minecraft Berlomba-lomba Bangun Kerangka Menyeramkan

Penelitian terbaru yang dipublikasikan di jurnal Scientific Reports pada 11 September 2019 menunjukkan bahwa sepasang kerangka di atas bukan pria dan wanita, melainkan pria dan pria.

Sebelumnya, ilmuwan menamakan sepasang kerangka yang ditemukan di Italia pada tahun 2009 sebagai Lovers of Modena.

Kerangka bergandengan yang ditemukan di Modena, Italia. (Jurnal Scientific Reports)
Kerangka bergandengan yang ditemukan di Modena, Italia. (Jurnal Scientific Reports)

Julukan itu disematkan karena sepasang kerangka terlihat sangat romantis berkat kematian yang saling bergandengan tangan.

Baca Juga: Ditemukan Kerangka Dinosaurus T-Rex Terbesar di Dunia, Ini Ukurannya

Namun, pada tahun 2009 ilmuwan belum bisa menentukan jenis kelamin kerangka mengingat kondisinya sangat buruk.

Sebuah teknik baru diperkenalkan di tahun 2019 sehingga ilmuwan menggunakan protein pada email gigi untuk mengungkapkan jenis kelamin mereka.

Hubungan aktual antara kerangka dari abad 4-6 AD tetap menjadi misteri hingga kini.

Baca Juga: Ratusan Kerangka Budak Afrika Ditemukan, Sebab Kematiannya Sangat Tragis

Kromatogam ion untuk menunjukkan hubungan dari kerangka yang bergandengan tangan. (Jurnal Scientific Reports)
Kromatogam ion untuk menunjukkan hubungan dari kerangka yang bergandengan tangan. (Jurnal Scientific Reports)

Dilansir dari BBC, peneliti dari University of Bologna, Federico Lugli, menjelaskan bahwa kedua pria dewasa tersebut sengaja dikubur bergandengan tangan.

"Di masa lalu beberapa kuburan ditemukan dengan pasangan individu bergandengan tangan, tetapi dalam semua kasus itu adalah seorang pria dan wanita. Apa hubungan antara dua individu dari penguburan Modena, saat ini masih menjadi misteri," kata Lugli.

Beberapa spekulasi dari peneliti untuk hubungan antara sepasang kerangka tersebut adalah mereka bersaudara, sepupu, atau prajurit yang tewas bersama dalam pertempuran.

Baca Juga: Misteri Kerangka Atacama Terpecahkan, Fosil 6 inci Mirip Alien

Para peneliti menjelaskan bahwa situs pemakaman yang berisi hingga 14 kerangka kuno diyakini sebagai pemakaman perang.

Dalam situs resmi media lokal Italia, RaiNews.it, Lugli menjelaskan bahwa kecil kemungkinan kedua kerangka adalah homoseksual mengingat pada zaman kuno, perilaku semacam itu sulit dikenali dalam penguburan.

Lugli menambahkan bahwa sepasang kerangka memiliki usia yang sama sehingga mereka bisa jadi adalah kerabat misalnya saudara atau sepupu.

Berita Terkait
Berita Terkini

Menyambut tahun 2025, terdapat beberapa kunci tren yang diprediksi akan terus membentuk masa depan biometrik di pasar In...

sains | 15:42 WIB

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB

Setaman adalah nama singkatan dari Sehat Perkata dan Nayaman....

sains | 16:31 WIB