Hitekno.com - Beruang hitam dikenal sebagai hewan omnivora sehingga makanan apa pun (termasuk makanan manusia) bisa masuk ke mulutnya. Lima ekor beruang hitam membuat guru dan anak-anak pada sekolah dasar di Penticton, British Columbia, Kanada merasa ketakutan setengah mati.
Bagaimana tidak, kelima beruang langsung "turun gunung", keluar dari hutan, dan mencari makanan sisa di sekolah dasar tersebut.
Tobe Sprado seorang petugas dari organisasi Conservation Officer Service menjelaskan bahwa mereka telah menerima setidaknya 44 keluhan terkait beruang sejak Agustus 2019.
Baca Juga: Unik Abis, Kontes Beruang Tergemuk Bikin Netizen Kagum
"Kami berharap bahwa kita dapat hidup berdampingan dengan beruang-beruang ini. Tapi banyak hal telah meningkat selama periode waktu tertentu," kata Sprado.
Ia menjelaskan bahwa beruang tertarik pada sampah dan buah sisa buangan manusia sehingga hewan tersebut mulai menimbulkan kerusakan properti.
Ketika hari Rabu (23/10/2019) sore waktu setempat, keadaan semakin tegang karena salah satu beruang seperti memberikan komando pada beruang lainnya untuk memasuki sekolah dasar.
Baca Juga: Mau Ngasih Makan Burung, yang Datang di Lantai Dua Justru Beruang
"Itu adalah perilaku agresif yang menempatkan beruang menjadi prioritas lebih di radar kami. Kemudian ketika mereka masuk ke sekolah dasar, akhirnya kami membuat keputusan untuk menembak mati beruang-beruang tersebut," tambah Sprado.
Mereka beralasan bahwa kelakukan agresif sudah melebihi batas sehingga mereka terpaksa membunuhnya.
Anak-anak dan guru telah dievakuasi di dalam gedung sekolah, sementara beberapa petugas menembaki beruang dari sisi luar.
Baca Juga: Diam-diam, Israel Kirim Ribuan Ekor Beruang Air ke Bulan
Petugas dan ilmuwan yang menangani kasus ini mengatakan bahwa terdapat anomali saat sekelompok beruang berburu bersama.
Mereka menjelaskan bahwa bepergian dan berburu makanan "dalam satu paket" merupakan perilaku yang tidak biasa pada beruang hitam.
Kelompok mereka terdiri dari tiga beruang jantan dewasa dan dua beruang betina remaja.
Baca Juga: Disangka Anjing, Penyanyi Ini Ternyata Pelihara Beruang Madu
Tiga hari sebelumnya, enam beruang ditembak mati setelah berada terlalu dekat dengan manusia di dekat Lake Okanagan Resort, Kelowna, Kanada.
Petugas memperingatkan agar penduduk sekitar hutan untuk menyimpan sampah dengan benar karena sampah, buah, makanan hewan peliharaan, daging panggang dan kompos bisa memancing beruang.
Kasus beruang yang ditembak mati mendapatkan kecaman dari beberapa pecinta hewan setelah kasus ini viral di banyak forum media sosial.
"Apakah ada tes IQ untuk menjadi petugas konservasi di sana? Berani-beraninya kamu menembak mati beruang dan menyebut dirimu petugas konservasi?" kecam @ElenaHaskins.
"Bagus, kini mereka bisa menembak mati beruang dengan seragam yang gagah. Apakah kalian tidak dibekali suntikan pembius?" balas @PeterAskin1.
Kasus penembakan mati lima beruang menjadi thread yang kontroversial di Warriors4Wildlife (@W4W_Global) sehingga memancing pro dan kontra.