Hitekno.com - China jadi salah satu pengembang teknologi 5G ke berbagai bidang. Bahkan paling baru, China mengklaim bisa mendeteksi virus corona dari jarak jauh.
Sebelumnya banyak pihak menuding bahwa teknologi 5G menyebabkan Virus Corona. Justru, China kini menggunakannya untuk mendeteksi virus tersebut dari jarak jauh.
Demi menjangkau China yang luas, dilansir laman Metro.co.uk, pejabat kesehatan memanfaatkan teknologi canggih untuk memberi mereka cara berkomunikasi dan mendiagnosis orang dengan cara cepat.
Baca Juga: Waspada Virus Corona, Polisi Gerebek Pabrik Masker Bekas
Dokter di Rumah Sakit China Barat Universitas Sichuan, telah menggunakan teknologi 5G untuk mendiagnosis pasien COVID-19 dari jarak jauh.
Mereka dapat mengontrol pemindai CT di rumah sakit terpencil, dari jarak jauh dan telah mengubah ruang konferensi menjadi pusat diagnosis dan perawatan secara real-time.
Penyedia peralatan telekomunikasi ZTE menyediakan perangkat keras dan pemasangannya, telah memungkinkan Rumah Sakit China Barat untuk memperluas bantuannya ke-27 rumah sakit lain di seluruh negeri Tirai Bambu tersebut.
Baca Juga: China Klaim Temukan Obat Virus Corona Covid-19, Telah Masuk Uji Klinis
Berkat subsidi pemerintah yang besar dan banyak perangkat keras yang diproduksi secara lokal dari ZTE dan Huawei, adopsi 5G China jauh melampaui sebagian besar negara lain.
Dan manfaat dari teknologi komunikasi yang lebih cepat seperti teknologi 5G jelas terbayar sekarang.
Itulah pemanfaatan teknologi 5G yang diklaim China bisa membantu dalam deteksi virus corona dari jarak jauh. (Suara.com/ Dythia Novianty).
Baca Juga: Bisa Ditiru Indonesia, Begini Cara Singapura Tangani Virus Corona