Peringatan Dini BMKG, Waspadai Sirkulasi Siklonik Hingga 9 Maret 2020

BMKG telah mengeluarkan peringatan dini cuaca adanya sirkulasi siklonik, berpotensi terjadinya hujan lebat disertai angin kencang.

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 08 Maret 2020 | 10:00 WIB
Logo BMKG. (BMKG)

Logo BMKG. (BMKG)

Hitekno.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca karena adanya sirkulasi siklonik. Menurut BMKG, hal ini berpotensi menyebabkan hujan lebat disertai angin kencang.

BMKG menyebutkan sejumlah daerah hingga 9 Maret 2020 berpotensi mengalami hujan lebat disertain dengan angin kencang.

Sebagaimana Suara.com mengutip dari laman resmi, Minggu (8/3/2020), BMKG menyebutkan, terdapat sirkulasi siklonik di Samudera Hindia Selatan Jawa Barat dan Jawa Timur, Kalimantan Tengah, dan Filipina, dengan konvergensi memanjang dari Laut Arafuru dan Papua.

Baca Juga: BMKG: Pencegahan Banjir Harusnya pada Musim Kemarau, Bukan Saat Hujan

Daerah belokan angin terdapat di Sumatra bagian tengah, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Utara, sementara massa udara basah di lapisan rendah terkonsentrasi di sebagian besar wilayah Indonesia kecuali Sumatra Utara.

Data yang telah diperbaharui per Sabtu (7/3) pukul 21.28 WIB, menyebutkan daerah yang berpotensi mengalami hujan lebat pada Minggu, yakni Sumbar, Lampung, Jawa Tengah, Bali, Kalbar, Kalteng, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Tenggara.

Citra satelit BMKG (8/3/2020). (BMKG)
Citra satelit BMKG (8/3/2020). (BMKG)

Untuk wilayah yang berpotensi hujan lebat disertai angin kencang, kilat atau petir adalah Bengkulu, Jambi, Sumsel, Jabar, Jabodetabek, Jatim, NTB, NTT, Kaltim, Kalsel, dan Papua.

Baca Juga: Mampu Turunkan Suhu Udara Surabaya, Wali Kota Risma dapat Pujian BMKG

Sementara pada Senin (9/3) mendatang, prakiraan daerah yang berpotensi hujan lebat adalah Sumbar, Jateng, Yogyakarta, Bali, Kalteng, Kalimantan Utara, Gorontalo, Sulteng, dan Sultra.

Daerah yang berpotensi hujan lebat disertai angin, yakni Bengkulu, Jambi, Kepulauan Bangka Belitung, Jabar, Jatim, NTB, NTT, Kaltim, dan Papua.

Itulah peringatan dini cuaca BMKG yang menyebutkan adanya potensi hujan lebat dengan angin kencang di sejumlah wilayah. (Suara.com/ Dythia Novianty).

Baca Juga: Prediksi BMKG, Cuaca Ekstrem di Indonesia Bisa Berlangsung hingga Maret

Berita Terkait
Berita Terkini

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB

Setaman adalah nama singkatan dari Sehat Perkata dan Nayaman....

sains | 16:31 WIB

Melalui Yandex Cloud, Yandex Weather, dan Yandex School of Data Analytics (YSDA) berkolaborasi untuk mengintegrasikan ke...

sains | 12:33 WIB