Punya Warna Unik, Spesies Baru Iguana Ditemukan Ilmuwan

Spesies baru iguana ini mempunyai bercak hitam khas di antara rongga mata dan telinga.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Sabtu, 18 April 2020 | 10:00 WIB
Spesies iguana baru dengan warna melanistik ditemukan oleh ilmuwan. (Press Release University of Poitiers/ M. Breuil)

Spesies iguana baru dengan warna melanistik ditemukan oleh ilmuwan. (Press Release University of Poitiers/ M. Breuil)

Hitekno.com - Spesies iguana dengan warna unik baru saja ditemukan oleh ilmuwan di sekitar Karibia Timur, Kepulauan Karibia. Dinamakan dengan Iguana melanoderma, spesies ini sangat unik karena menampakkan warna hitam dari sifat melanistiknya.

Secara spesifik, Iguana melanoderma ditemukan di Pulau Saba dan Montserrat, Karibia Timur.

Penamaan "melanoderma" muncul karena spesies ini mengalami melanisme, semacam mutasi genetik sel yang mengatur warna rambut dan kulit, di mana konsentrasi tinggi melanin pigmen gelap menghasilkan hampir semua warna hitam pada tubuhnya.

Baca Juga: Punya Tarian Unik dan Warna Indah, 7 Spesies Laba-laba "Merak" Ditemukan

Melanisme pada dasarnya adalah kebalikan dari albinisme, yang menyebabkan warna sangat pucat (albino) karena kurangnya pigmen.

Biasanya melanisme paling sering terjadi pada macan kumbang.

Gambar atas merupakan Iguana melanoderma remaja, sementara gambar bawah adalah Iguana melanoderma dewasa. (Jurnal Zookeys)
Gambar atas merupakan Iguana melanoderma remaja, sementara gambar bawah adalah Iguana melanoderma dewasa. (Jurnal Zookeys)

Namun tidak menutup kemungkinan juga terjadi pada hewan liar lainnya seperti zebra polkadot, penguin hitam dan beberapa spesies coyote.

Baca Juga: Diberi Nama Mirip Lady Gaga, Spesies Baru Serangga Ini Punya Bentuk Aneh

Para peneliti mengidentifikasi spesies baru dengan mengamati individu di alam liar, serta foto-foto mereka, dan membandingkannya dengan spesimen di berbagai lembaga penelitian.

Penelitian dan penemuan dari iguana dengan warna melanistik ini telah diterbitkan di jurnal Zookeys.

Berdasarkan rilis resmi dari University of Poitiers, ilmuwan menjelaskan bahwa spesies yang masuk sebagai hewan endemik Kepulauan Karibia bisa terganggu populasinya dari spesies iguana invasif.

Baca Juga: Mengandung Plastik, Spesies Baru Hewan Laut Dalam Ditemukan Ilmuwan

Spesies baru iguana ini mempunyai bercak hitam khas di antara rongga mata dan telinga reptil.

Gambar kiri merupakan Iguana melanoderma remaja, sementara gambar kanan adalah Iguana melanoderma dewasa. (Jurnal Zookeys)
Gambar kiri merupakan Iguana melanoderma remaja, sementara gambar kanan adalah Iguana melanoderma dewasa. (Jurnal Zookeys)

Seiring dengan bertambahnya usia, Iguana melanoderma akan berwarna semakin gelap.

Di Pulau Saba, hewan ini termasuk "spesies flagship" yang terkenal dengan aktivitas bermalas-malasan mereka.

Baca Juga: Dibantai Seperti Ini, Spesies Badak Afrika Rawan Menuju Kepunahan

Dikutip dari IFLScience, mereka sering ditemukan bermalas-malasan di tebing, terutama pada lingkungan berkabut.

Di pulau vulkanik Montserrat, iguana dapat ditemukan di berbagai habitat, termasuk daerah pemukiman. Tetapi mereka lebih suka lokasi di dekat perairan sungai yang dingin.

Peta penemuan spesies baru Iguana. (Jurnal Zookeys)
Peta penemuan spesies baru Iguana. (Jurnal Zookeys)

Para peneliti meyakini bahwa warna hitam bisa menjadi adaptasi untuk membantu reptil meningkatkan panas tubuh mereka dalam kondisi dingin.

Setidaknya tiga spesies iguana lain ada di wilayah tersebut yaitu iguana Antilla Kecil (Iguana delicatissima) yang termasuk hewan endemik, iguana biasa (Iguana iguana iguana) dari Amerika Selatan dan iguana hijau (Iguana rhinolopha) dari Amerika Tengah.

Ketiga spesies di atas telah melakukan kawin silang sehingga itu bisa berbahaya bagi Iguana melanoderma.

Spesies pendatang yang cenderung invasif dan melakukan kawin silang bisa membuat populasi Iguana melanoderma terancam dalam bahaya.

Peneliti berharap agar spesies baru Iguana melanoderma dimasukkan dalam IUCN Red List sebagai hewan yang berisiko agar perkembangan populasinya bisa terpantau dan lebih dilindungi.

Berita Terkait
Berita Terkini

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB

Setaman adalah nama singkatan dari Sehat Perkata dan Nayaman....

sains | 16:31 WIB

Melalui Yandex Cloud, Yandex Weather, dan Yandex School of Data Analytics (YSDA) berkolaborasi untuk mengintegrasikan ke...

sains | 12:33 WIB