Dua Astronot NASA ke Luar Angkasa dengan Pesawat SpaceX, Crew Dragon

Robert "Bob" Behnken dan Doug Hurley, akan menjadi dua astronot NASA pertama ke luar angkasa dengan menggunakan pesawat antariksa milik SpaceX, Crew Dragon.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Kamis, 21 Mei 2020 | 19:02 WIB
Astronot. (Pixabay/WikiImages)

Astronot. (Pixabay/WikiImages)

Hitekno.com - Pesawat antariksa milik SpaceX, Crew Dragon akan mengirim dua astronot NASA pertama yang akan melakukan perjalanan luar angkasa, keduanya adalah Robert "Bob" Behnken dan Doug Hurley.

"Semua orang seperti bertanya, ‘Kapan itu akan terjadi? Apakah saya akan diundang? Ini akan sangat menyenangkan," terang Hurley sebagaimana dikutip dari The Verge, Kamis (21/5/2020).

Nantinya, Hurley akan bertindak sebagai Spacecraft Commander dan diberi misi untuk melakukan makan siang di luar angkasa lalu kembali ke Bumi untuk pemulihan.

Baca Juga: Sony Umumkan PlayStation 4 Pro The Last of Us 2 Dirilis Juni

Ia tercatat sebagai astronot NASA sejak tahun 2000 dan telah mengantongi 683 jam mengangkasa. Pada 15 - 31 Juli 2009, Hurley menjalani misi pertamanya, STS-127 Space Shuttle Endeavour, di Stasiun Luar Angkasa (ISS). Selanjutnya, ia melakoni misi kedua pada 8-21 Juli 2011 untuk mengantarkan pasokan logistik ke ISS.

Logo NASA. [Shutterstock]
Logo NASA. [Shutterstock]

Nantinya, Hurley akan didampingi Behnken yang bertindak sebagai Joint Operations Commander. Keduanya merupakan sahabat karena sudah mengenal sejak keduanya menjalani pelatihan astronot NASA sejak 2000.

Namun, tugas yang diemban Behnken lebih kompleks. Ia harus melakukan pengecekan operasional di ISS dan melaporkannya ke NASA.

Baca Juga: Terpopuler: Game Lokapala Resmi Dirilis dan Selebgram Sarah Keihl

Sebelum terlibat misi ini, ia sudah mengangkasa selama 708 jam yang didapatkannya ketika menjalani misi STS-123 Space Shuttle Endeavour pada 11-26 Maret 2008 dan STS-130 Space Shuttle Endeavor pada 8-21 Februari 2010.

Rencananya, kedua astronot ini akan melakukan peluncuran ke ISS menggunakan Crew Dragon milik SpaceX pada 27 Mei mendatang dari pangkalan penerbangan antariksa Kennedy di Florida, AS.(Suara.com/Tivan Rahmat)

Baca Juga: Open Beta Berakhir, Game Lokapala Buatan Indonesia Resmi Dirilis

Berita Terkait
Berita Terkini

Menyambut tahun 2025, terdapat beberapa kunci tren yang diprediksi akan terus membentuk masa depan biometrik di pasar In...

sains | 15:42 WIB

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB

Setaman adalah nama singkatan dari Sehat Perkata dan Nayaman....

sains | 16:31 WIB