Donald Trump Ancam Alien dengan Kekuatan Militer AS

Itulah kesiapan Donald Trump dan militer AS terkait alien.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 13 Oktober 2020 | 13:00 WIB
Presiden AS, Donald Trump. (Instagram/ @realdonaldtrump)

Presiden AS, Donald Trump. (Instagram/ @realdonaldtrump)

Hitekno.com - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump tidak menyangkal adanya laporan media kalau departemen pertahanan AS telah membentuk gugus tugas untuk memeriksa fenomena alien tak dikenal.

Diwartakan Suara.com (13/10/2020), pembentukan gugus tugas ini setelh Angkatan Udara AS merilis video terkait fenomena alien tidak dikenal tersebut.

Video tersebut menunjukkan pilot terbang dengan yang dispekulasi sebagai UFO. Sebagaimana melansir laman Independent, Selasa (13/10/2020),  sebuah pertanyaan diutarakan kepada orang nomor satu di AS tersebut.

Baca Juga: Ilmuwan Gagal Deteksi Tanda Adanya Alien Usai Pindai 10 Juta Bintang

Bisakah Anda menjelaskan mengapa Departemen Pertahanan telah membentuk satuan tugas UFO? Pembawa acara Fox News Maria Bartiromo bertanya kepada Trump dalam sebuah wawancara pada Minggu, (11/10/2020).

"Yah, aku harus memeriksanya. Maksudku, aku pernah mendengarnya. Saya mendengarnya dua hari lalu. Jadi saya akan memeriksanya. Saya akan melihat dengan baik dan kuat," kata Donald Trump.

Markas besar Departemen Pertahanan Amerika Serikat, Pentagon, secara resmi merilis tiga video pendek yang menunjukkan adanya benda terbang asing atau biasa dikenal dengan sebutan UFO. [CNN/Pentagon]
Markas besar Departemen Pertahanan Amerika Serikat, Pentagon, secara resmi merilis tiga video pendek yang menunjukkan adanya benda terbang asing atau biasa dikenal dengan sebutan UFO. [CNN/Pentagon]

Dia kemudian menjabarkan kekuatan militer AS, yang oleh beberapa orang di Twitter dianggap sebagai presiden yang mengancam alien dengan persenjataan manusia.

Baca Juga: Simbol Misterius di Matahari Diduga Pesan dari Alien, Ini Fakta Sebenarnya

"Kami sekarang telah menciptakan militer yang belum pernah domiliki sebelumnya, dalam hal peralatan. Peralatan yang kami miliki, senjata yang kami miliki, dan semoga - semoga kepada Tuhan kami tidak pernah harus menggunakannya," kata Donald Trump.

"Rusia, China, mereka semua iri dengan apa yang kami miliki. Semua dibangun di AS, kami telah membangunnya kembali, 2,5 triliun dolar AS. Mengenai pertanyaan lainnya, saya harus memeriksanya. Sebenarnya saya sudah mendengarnya dua hari lalu, " katanya.

Dalam sebuah wawancara dengan putranya Don Jr pada bulan Juni, presiden mengisyaratkan bahwa dia telah melihat beberapa "hal menarik" tentang penampakan UFO yang diduga terkenal dan jatuh di Roswell, New Mexico, pada 1947.

Baca Juga: Kecelakaan Misterius, Teleskop Pencari Alien Rusak

Pejabat pertahanan AS mengklaim, objek yang jatuh itu adalah balon cuaca, tetapi penjelasan tersebut tidak menghalangi penggemar UFO untuk memperlakukan kota dan wilayah yang lebih luas sebagai semacam situs ziarah.

Akhirnya, militer AS mengakui bahwa puing-puing itu adalah bagian dari proyek atom yang sangat rahasia.

Itulah kesiapan Donald Trump dengan militer AS terkait laporan fenomena alien tidak dikenal. (Suara.com/ Dythia Novianty).

Baca Juga: Ilmuwan Klaim Segera Temukan Bukti Kehidupan Alien Cerdas

Berita Terkait
Berita Terkini

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB

Setaman adalah nama singkatan dari Sehat Perkata dan Nayaman....

sains | 16:31 WIB

Melalui Yandex Cloud, Yandex Weather, dan Yandex School of Data Analytics (YSDA) berkolaborasi untuk mengintegrasikan ke...

sains | 12:33 WIB