Hasil Pengukuran Baru, Ilmuwan Klaim Ketahui Berapa Umur Alam Semesta

Berapa umur alam semesta, dan bagaimana cara mengukurnya?

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 08 Januari 2021 | 06:00 WIB
Ilustrasi galaksi. (pexels/pixabay)

Ilustrasi galaksi. (pexels/pixabay)

Hitekno.com - Berapa umur alam semesta ini? Para ilmuwan telah berupaya melakukan pengukuran menggunkan berbagai cara dan model pendekatan. Hingga akhirnya diklaim mendapati berapa usianya.

Paling baru, dilakukan pengukuran laju ekspansi alam semesta dengan beberapa pendekatan yang berbeda-beda.

Salah satunya pengukuran dari Cosmic Microwave Background (CMB) dari misi Planck milik Badan Antariksa Eropa (ESA), menempatkan usia kosmos pada 13,78 miliar tahun.

Baca Juga: Hasil Penelitian Terbaru: Suhu Alam Semesta Kian Memanas

Tetapi pengukuran dari gerakan galaksi menunjukkan bahwa alam semesta berkembang lebih cepat, membuatnya ratusan juta tahun lebih muda.

Dalam penelitian terbaru yang diterbitkan dalam Journal of Cosmology and Astroparticle Physics, melaporkan pengamatan dari Atacama Cosmology Telescope (ACT).

Instrumen ini juga mempelajari CMB, sisa cahaya dari Big Bang. Pengukuran usia yang dibuat adalah 13,77 miliar tahun, sesuai dengan Planck.

Baca Juga: 7 Tempat Paling Menyeramkan di Alam Semesta, Bikin Merinding

"Sekarang kami telah menemukan jawaban di mana Planck dan ACT memiliki kesepakatan yang sama. Ini menunjukkan bahwa pengukuran yang sulit ini dapat diandalkan," kata Simone Aiola, ilmuwan di Pusat Astrofisika Komputasi Institut Flatiron, seperti dikutip dari IFL Science, Kamis (7/1/2021).

Pengukuran alam semesta. [Cornell University]
Pengukuran alam semesta. [Cornell University]

Pengukuran ini menimbulkan diskusi lebih lanjut antara perbedaan keduanya dan mungkin kedua cara untuk mengukur laju ekspansi tersebut disebabkan oleh kesalahan di suatu tempat dalam pengamatan atau data Planck.

"Ketegangan yang meningkat antara pengukuran jauh versus lokal dari konstanta Hubble menunjukkan bahwa kita mungkin berada di ambang penemuan baru, dalam kosmologi yang dapat mengubah pemahaman kita tentang cara kerja alam semesta," ucap Michael Niemack, profesor fisika dan astronomi.

Baca Juga: Ilmuwan Coba Hitung Akhir dari Alam Semesta, Bisakah?

Pengukuran baru laju ekspansi alam semesta diharapkan menggunakan observatorium yang akan datang. Para ilmuwan menyarankan, penggunaan gelombang gravitasi untuk menyelidiki alam semesta dengan cara yang berbeda.

Hal ini juga menyoroti pentingnya meningkatkan pengukuran CMB atau cosmic microwave background dengan ACT serta proyek Simons Observatory dan CCAT-prime di masa depan.

Itulah hasil pengukuran ilmuwan berapa umur alam semesta yang didapati 13,78 miliar tahun. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Baca Juga: Astronom Kembangkan Peta 3D Terbesar Alam Semesta, Cakup 2 Juta Galaksi

Berita Terkait
Berita Terkini

Menyambut tahun 2025, terdapat beberapa kunci tren yang diprediksi akan terus membentuk masa depan biometrik di pasar In...

sains | 15:42 WIB

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB

Setaman adalah nama singkatan dari Sehat Perkata dan Nayaman....

sains | 16:31 WIB