LAPAN: Suara Ledakan di Buleleng Diduga karena Asteroid

Menurut LAPAN, kejadian ini serupa dengan yang ada di Bone beberapa waktu silam.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 25 Januari 2021 | 08:30 WIB
Logo LAPAN. (LAPAN)

Logo LAPAN. (LAPAN)

Hitekno.com - Suara ledakan di Buleleng, Bali dilaporkan sempat terdengar pada Minggu (24/1/2021) kemarin. Menurut Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), diduga terpicu oleh adanya asteroid yang jatuh.

Seperti dimuat Suara.com (25/1/2021), LAPAN menduga suara ledakan di Buleleng ini dipicu oleh adanya asteroid kecil yang jatuh di sekitar Bali.

Kepala LAPAN, Thomas Djamaluddin, menjelaskan bahwa suara ledakan Buleleng yang menghebohkan Tanah Air pada Minggu pagi itu mirip dengan peristiwa serupa di Bone, Sulawesi Selatan pada 2019 silam.

Baca Juga: LAPAN: Hujan Meteor Quadrantid Dini Hari Nanti Bisa Dilihat dari Indonesia

"Bila dibandingkan dengan kejadian di Bone, ada kemiripan sehingga diduga ledakan di Buleleng juga disebabkan adanya asteroid besar yang jatuh," kata Thomas dalam korespondensi via pesan singkat dengan Suara.com pada Minggu malam.

Ia menjelaskan bahwa pada 8 Oktober 2009 warga Bone mendengar ledakan, disertai getaran kaca-kaca rumah mereka. Warga juga melihat jejak asap di langit. Seismograf BMKG terdekat juga merekam getaran magnitudo 1,9.

Lapan menduga ledakan Buleleng pada Minggu pagi (24/1/2021) disebabkan oleh asteroid. Foto: Ilustrasi asteroid melesat di dekat Bumi (Shutterstock).
Lapan menduga ledakan Buleleng pada Minggu pagi (24/1/2021) disebabkan oleh asteroid. Foto: Ilustrasi asteroid melesat di dekat Bumi (Shutterstock).

Dugaan LAPAN ketika ada meteor besar yang meledak atau jatuh ke Bumi.

Baca Juga: Asteroid Sebesar 2 Kali Lapangan Sepak Bola Akan Lintasi Bumi, Kapan?

Dugaan itu kemudian dikonfirmasi oleh penemuan badan antariksa Amerika Serikat (NASA), yang berdasarkan analisis infrasound mengindikasikan adanya asteroid jatuh yg diperkirakan berdiameter 10 meter.

Lebih lanjut Thomas mengatakan bahwa suara ledakan Buleleng itu disebabkan oleh adanya gelombang kejut.

"Asteroid itu menimbulkan gelombang kejut yang terdengar sebagai ledakan. Diduga asteroid tersebut berukuran beberapa meter, lebih kecil daripada asteroid Bone," imbuh dia.

Baca Juga: Menurut Kepala LAPAN, Kiamat Bisa Terjadi di Bumi Jika Satelit Terganggu

Sebelumnya BMKG juga mengatakan bahwa ledakan Buleleng terdeteksi oleh sebuah sensor gempa, dengan magnitudo 1,1.

Uniknya pada saat suara ledakan terdengar, sensor-sensor lain di sekitar area tersebut tidak mendeteksi adanya gempa tektonik.

Hingga berita ini ditayangkan belum bisa dipastikan dengan bukti-bukti kuat apa penyebab suara ledakan Buleleng pada Minggu pagi.

Baca Juga: Lapan Pantau Cuaca Antariksa, Bisa Berdampak pada Kehidupan Manusia

Itulah dugaan LAPAN mengenai sumber dan penyebab adanya suara ledakan di Buleleng, Bali. (Suara.com/ Liberty Jemadu).

Berita Terkait
Berita Terkini

Menyambut tahun 2025, terdapat beberapa kunci tren yang diprediksi akan terus membentuk masa depan biometrik di pasar In...

sains | 15:42 WIB

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB

Setaman adalah nama singkatan dari Sehat Perkata dan Nayaman....

sains | 16:31 WIB