Peringatan Dini BMKG, Dua Wilayah Jakarta Ini Diminta Waspada

Dua wilayah di Jakarta ini berpotensi mengalami hujan deras yang disertai petir.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 31 Maret 2021 | 07:45 WIB
Logo BMKG. (BMKG)

Logo BMKG. (BMKG)

Hitekno.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini untuk dua wilayah di Jakarta pada hari ini, Rabu (31/3/2021).

BMKG memingta masyarakat untuk lebih waspada karena adanya potensi hujan deras yang disertai petir di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur hari ini.

Dalam peringatan dini yang dikeluarkan BMKG, diperkirakan hujan deras ini bisa terjadi siang hingga sore hari, Rabu (31/3/2021).

Baca Juga: Menurut BMKG, Kemarau Diprediksi Mulai April Besok

Sebagaimana melansir laman Suara.com mengutip BMKG, dua wilayah Jakarta lainnya di saat bersamaan akan diguyur hujan ringan, yakni Jakarta Barat dan Jakarta Pusat.

Sementara itu, Jakarta Utara pada Rabu siang diprediksi akan berawan dan Kepulauan Seribu cerah berawan.

Ilustrasi Hujan. (Pixabay/Pexels)
Ilustrasi Hujan. (Pixabay/Pexels)

Sedangkan, seluruh wilayah DKI jakarta pada Rabu pagi diperkirakan akan mengalami cuaca berawan.

Baca Juga: Menurut BMKG, Suara Gemuruh di Bandung Diduga Aktivitas Manusia

Cuaca berawan akan bertahan di semua wilayah DKI Jakarta pada malam hari, kecuali Jakarta Barat dan Jakarta Selatan, yang diprediksi akan diguyur hujan ringan.

Memasuki Kamis (1/4) dini hari, hujan ringan diperkirakan terjadi di Jakarta Utara, sementara Kepulauan Seribu diguyur hujan ringan, dan empat wilayah DKI lainnya dalam cuaca berawan.

Suhu udara DKI jakarta sepanjang Rabu diperkirakan dalam kisaran 24 hingga 32 derajat selsius dengan tingkat kelembapan udara 70 hingga 90 persen.

Baca Juga: Ini Penjelasan BMKG Soal Suara Dentuman Misterius di Malang

Itulah peringatan dini BMKG yang meminta masyarakat Jakarta Selatan dan Jakarta Timur mewaspadai potansi hujan deras disertai petir yang bisa terjadi hari ini. (Suara.com/ Dythia Novianty).

Berita Terkait
Berita Terkini

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB

Setaman adalah nama singkatan dari Sehat Perkata dan Nayaman....

sains | 16:31 WIB

Melalui Yandex Cloud, Yandex Weather, dan Yandex School of Data Analytics (YSDA) berkolaborasi untuk mengintegrasikan ke...

sains | 12:33 WIB